5 Rekomendasi Arena Gokart di Jabodetabek, Cocok untuk Liburan Bersama Keluarga

Jika kamu dan keluarga tertarik memainkan gokart, berikut rekomendasi arena gokart Jabodetabek yang bisa kamu kunjungi

oleh Switzy Sabandar diperbarui 19 Des 2022, 10:00 WIB
Nana Mirdad dan keluarga main Gokart (Instagram/@nanamirdad_)

Liputan6.com, Jakarta - Selain berpiknik di wisata alam dan taman rekreasi, gokart juga bisa menjadi pilihan permainan untuk menghabiskan liburan bersama keluarga. Gokart merupakan jenis permainan yang menggunakan kendaraan roda empat terbuka berukuran kecil.

Mengutip dari Topend Sports, gokart memiliki kecepatan yang berbeda-beda. Untuk jenis superkart, kecepatannya bisa mencapai hingga 260 km/jam.

Sementara itu, kart untuk tujuan rekreasi atau wisata keluarga biasanya hanya mencapai 25 km/jam yang dimainkan di sirkuit kecil. Adu kart atau kart racing bisa menjadi olahraga seru yang bisa dinikmati segala usia.

Jika kamu dan keluarga tertarik memainkan gokart, berikut rekomendasi arena gokart Jabodetabek yang bisa kamu kunjungi:

1. BSD Xtreme Park

BSDBSD Xtrene Park memiliki berbagai permainan yang memacu adrenalin, salah satunya gokart. Tempat ini berlokasi di BSD City, Jalan Damai Foresta, Sampora, Kecamatan Cisauk, Kabupaten Tangerang, Banten.

Untuk menikmati fasilitas gokart, pengunjung cukup membayar sekitar Rp80.000 (hari biasa) atau Rp90.000 (akhir pekan) untuk setiap sepuluh putaran. Sementara itu, untuk masuk ke BSD Xtreme Park, pengunjung dikenakan biaya masuk Rp15.000 saja.

Selain gokart, pengunjung bisa menikmati fasilitas lainnya, seperti skateboard, paintball, dan olahraga anti mainstream lainnya. Keseruan para pengunjung di tempat ini bisa dilihat di akun Instagram @bsdxtremeparkofficial.

2. Lamtoro Karting Harvest City

Lamtoro Karting Harvest City berlokasi di Mekarsari, Cileungsi, Bogor, Jawa Barat. Jika dibandingkan dengan arena lainnya, gokart di lokasi ini disebut memiliki arena terpanjang.

Untuk hari biasa, pengunjung hanya perlu membayar Rp60.000 untuk enam putaran. Sementara untuk akhir pekan, pengunjung bisa membayar 15 putaran dengan Rp100.000 saja.

3. Lamtoro Karting PTC

Lamtoro Karting PTC menyediakan lintasan sepanjang 325 m dan lebar 7 m. Satu sesinya diberikan waktu selama 10 menit.

Fasilitas rental gokart di lokasi ini memastikan keamanan pemain dengan peratalan lengkap, seperti helm dan jaket. Tempat ini berlokasi di Pulogadung Trade Center Mall, RW.3, Terate, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.

Bagi pemula, pengunjung akan diberikan tips dan trik sebelum memulai racing. Terkait harga, pengunjung bisa menikmati gokart dengan membayar sejumlah Rp30.000 hingga Rp600.000.

4. Pegasus Karting Pluit Village Mall

Pegasus Karting berlokasi di dalam Pluit Village Mall. Lebih tepatnya, lokasi ini berada di Jalan Pluit Indah, RW.4, Pluit, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara.

Saat akhir pekan, pengunjung bisa menikmati gokart dengan membayar Rp60.000. Sementara saat hari biasa, pengunjung dikenai biaya Rp50.000 untuk tiap 11 menit.

5. Speedy Karting

Speedy Karting merupakan jasa persewaan gokart yang bisa dimainkan selama 6 menit per satu kali waktu bermain.  Selain untuk bermain, tempat ini juga menawarkan kursus atau pelatihan bagi siapapun yang ingin lebih serius mempelajari balapan gokart.

Speedy Karting berlokasi di Plaza Semanggi, Gedung Parkir Lt. 8A, Jalan Jend. Sudirman No.50, Karet Semanggi, Jakarta Selatan. Untuk setiap 6 menitnya, pengunjung hanya perlu membayar sekitar Rp70.000 saja.

(Resla Aknaita Chak)

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya