Lionel Messi Curhat Usai Argentina Jadi Juara Piala Dunia 2022, Ridwan Kamil Komentar Pakai Bahasa Sunda

Kemenangan Lionel Messi ini menjadi kemenangan hampir seluruh pecinta sepak bola. Mereka ikut bahagia karena ini jadi gelaran piala dunia terakhir bagi Lionel Messi.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 19 Des 2022, 11:14 WIB
Lionel Messi bersama pemain Argentina lainnya mengangkat trofi Piala Dunia setelah menjadi juara di Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Lusail Stadium, Qatar, Senin (19/12/2022). (AP Photo/Martin Meissner)

Liputan6.com, Jakarta Piala Dunia 2022 telah berakhir. Laga final piala dunia 2022 mempertemukan Argentina dan Prancis pada Minggu (18/12/20222).

Pertandingan tersebut berlangsung sangat dramatis hingga babak adu penalti. Lionel Messi cs akhirnya berhasil memenangkan pertandingan setelah dalam drama adu penalti itu berhasil menang dengan skor 4-2.

Kemenangan Lionel Messi ini menjadi kemenangan hampir seluruh pecinta sepak bola. Mereka ikut bahagia karena ini jadi gelaran piala dunia terakhir bagi Lionel Messi. Oleh karenanya, usai angkat piala, Messi kemudian curhat mengenai perasaannya melalui unggahan di Instagram-nya.

"JUARA DUNIA!!!!!!! 🌎🏆 Berkali-kali aku memimpikannya, begitu berharap aku belum jatuh, tidak percaya......," tulis Lionel Messi dengan bahasanya pada Senin (19/12/2022).


Terima Kasih

Bintang Argentina sukses meraih pemain terbaik Piala Dunia 2022 usai mengantarkan Argentina juara. (Instagram/fifaworldcup)

Lionel Messi kemudian menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantunya dalam meraih gelar yang sangat penting ini.

"Terima kasih banyak kepada keluargaku, semua yang mendukungku dan juga semua yang percaya kepada kami. Kami menunjukkan sekali lagi bahwa Argentina ketika kita berjuang bersama-sama dan bersatu kita mampu mencapai apa yang kita inginkan," sambung Lionel Messi.


Kekuatan Tim di Atas Individualitas

Pemain Argentina Lionel Messi mengangkat trofi penghargaan Bola Emas usai melawan Prancis pada pertandingan sepak bola final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Lusail, Qatar, 18 Desember 2022. Lionel Messi dinobatkan sebagai peraih Bola Emas atau Golden Ball sebagai perlambang pemain terbaik selama Piala Dunia 2022 setelah memimpin Argentina menaklukkan Prancis dalam babak final. (AP Photo/Manu Fernandez)

Dalam unggahan itu, Lionel Messi menunjukkan 10 potret momen-momen selama pertandingan dan juga prosesi penyerahan piala. Sekali lagi ia menyebut bahwa pencapaian ini tak lepas dari kerjasama seluruh tim, bukan hanya ia sendiri.

"Pujian dari kelompok ini, yang berada di atas individualitas, adalah kekuatan semua orang berjuang untuk mimpi yang sama, yang juga menjadi semua orang Argentina... Kita berhasil! AYO ARGENTINA!!!!! 🙌🏻🙌🏻 Kita akan bertemu segera... 🇦🇷🇦🇷🇦🇷," tutupnya.

 


Wilujeng, Kang Messi

Lionel Messi Curhat Usai Argentina Jadi Juara Piala Dunia 2022, Ridwan Kamil Komentar Pakai Bahasa Sunda. (instagram.com/leomessi)

Unggahan itu langsung dibanjiri likes dan komentar. Tercatat sejak 6 jam diunggah, potret tersebut mendapatkan 29,5 juta likes dan 960 ribu komentar yang tentunya masih akan terus bertambah. Terpantau, banyak pesohor dan artis dari Indonesia yang ikut memenuhi kolom komentar tersebut, salah satunya adalah Ridwan Kamil yang berkomentar dalam bahasa Sunda seakan mengenal dekat dengan Lionel Messi karena menyebutnya dengan sapaan Kang Messi.

"Wilujeng Kang Messi. Ngiring bingah. Mugia sehat sukses salawasana. Aamiin (selamat Messi. Ikut berbahagia. Semoga sehat sukses selamanya," tulis Ridwan Kamil.

lionel messi terbaik di La Liga (Liputan6/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya