Liputan6.com, Jakarta - Argentina berhasil menjadi juara Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Prancis lewat adu pinalti 4-2, Minggu (19/12/2022) WIB, di Stadion Iconic Lusail, Qatar. Saat adu penalti, kiper Argentina Emiliano Martinez menyelamatkan gawang dengan mementahkan tendangan Kingsley Coman.
Selama perjalanannya di Piala Dunia 2022, penjaga gawang Aston Villa ini melakukan banyak penyelamatan, hingga di laga pamungkas, ia mengangkat trofi Piala Dunia bersama Lionel Messi.
Advertisement
Berkat perfoma apiknya sebagai kiper Argentina, menepis tendangan penalti yang menentukan, Emiliano Martinez mendapatkan penghargaan Golden Glove alias sarung tangan emas. Emiliano dianugerahi Golden Glove, sebuah trofi yang diberikan kepada kiper dengan clean sheet terbanyak di turnamen.
Namun ada hal yang jadi sorotan, usai menerima penghargaan Golden Glove, Emiliano Martinez malah melakukan selebrasi dengan pose tak sopan di atas panggung. Martinez tertangkap kamera menempatkan piala sarung emasnya di bagian kemaluannya.
Mengutip Marca, Senin (19/12/2022), gestur yang dilakukan Emiliano Martinez mengejutkan banyak fans. Apalagi, hal itu ditayangkan secara langsung di seluruh dunia.
Gestur Martinez pun jadi perhatian di jagat internet. Kendati demikian, media ini menyebut, tidak jelas apakah Martinez akan dihukum atas gestur tak sopan itu. Apalagi mengingat Piala Dunia 2022 adalah kemenangan pertama La Albiceleste setelah puasa gelar Piala Dunia sejak 1986.
Bagaimana pun, berhasil menyelamatkan gawang dari tendangan penalti dan memenangkan Argentina telah membuat Emiliano Martinez jadi pahlawan tadi malam. Bisa jadi, aksi tak sopan Martinez akan dilupakan begitu saja.
Sarung Tangan Emas Emiliano Martinez
Emiliano Martinez mendapatkan sarung tangan emasnya karena aksinya selama pertandingan Piala Dunia Qatar 2022. Ia menjadi kiper dengan clean sheets terbanyak di pertandingan final tadi malam.
Mengutip FunNation Futbol, sarung tangan emas Piala Dunia 2022 diberikan kepada Emiliano Martinez, setelah FIFA melakukan perundingan dan menganggap Emiliano lebih pantas mendapatkannya dibandingkan kiper Maroko Yassine Bounou alias Bono.
Selain Bono, kandidat lain dari penghargaan sarung tangan emas ini adalah kiper Kroasia, Dominik Livakovic, dan kapten Prancis, Hugo Lloris, yang juga bersaing untuk mendapatkan penghargaan tersebut.
Advertisement
Penyelamatan Emiliano Martinez Selama Piala Dunia 2022
Martinez menjadi pahlawan pada, Minggu (18/12) malam WIB, setelah menepis dua tendangan pemain Prancis, Kingsley Coman dan Aurélien Tchouaméni. Argentina menang 4-2 dan meraih kampiun Piala Dunia 2022 setelah menang pada laga Argentina vs Prancis.
Sebelumnya, Martinez juga menjadi pahlawan di babak perempat final dengan menepis dua tendangan penalti Belanda. Pada saat itu, Argentina melaju ke semi final dengan kemenangan 3-2 atas Belanda di adu penalti setelah skor sebelumnya sama kuat 2-2. Atas jasanya di Piala Dunia 2022 Qatar dengan mengantarkan Argentina menjadi kampiun.
Membawa 3 Kemenangan di Debut Internasionalnya
Mengutip dari Twitter resmi Aston Villa Footbal Club, Aston Villa bangga dengan Emiliano Martinez dengan debut internasionalnya.
Emiliano Martinez melakukan debut internasionalnya pada 3 Juni 2021, dan membawa beberapa kemenangan yakni Copa America 2021, 2022 pemenang Finalissima, dan sekarang pemenang Piala Dunia 2022.
Advertisement