LG Fokus ke Teknologi Berbasis Kesehatan dan Ramah Lingkungan pada 2023

LG Electronics Indonesia akan fokus ke rangkaian produk perawatan udara (LG Air Solution) yang menitikberatkan pada aspek kesehatan dan ramah lingkungan di 2023 mendatang.

oleh Iskandar diperbarui 22 Des 2022, 17:30 WIB
President of LG Electronics Indonesia, Lee Taejin, dalam acara LG Air Solution Covention 2022. Dok: LG Electronics Indonesia

Liputan6.com, Jakarta - Dalam acara LG Air Solution Covention 2022, LG Electronics Indonesia berkomitmen akan fokus ke rangkaian produk perawatan udara (LG Air Solution) yang menitikberatkan pada aspek kesehatan dan ramah lingkungan di 2023 mendatang.

“Seiring dengan kesadaran masyarakat akan kualitas udara yang mempengaruhi kesehatan dan perhatian pada gaya hidup lebih ramah lingkungan, fokus ini mewakili upaya kami memberikan beragam opsi perawatan udara bagi masyarakat Indonesia,” kata President of LG Electronics Indonesia, Lee Taejin, melalui keterangannya, Kamis (22/12/2022).

Berkat inovasi LG pada motor dan kompresornya, AC LG Silent Air memiliki tingkat kebisingan hanya 27 decibel.

Product Director Air Solution of LG Electronics Indonesia, Mike Kim, mengklaim tingkat kebisingan yang rendah ini melengkapi kenyamanan penggunaan dari berbagai fitur unggulan di dalamnya.

"Fitur unggulan ini merujuk pada keberadaan pengaturan daya yang membuat pengguna dapat mengoperasikannya dengan daya listrik di bawah kebutuhan normalnya," ucap Kim menjelaskan.

Terdapat empat tingkat pengaturan daya yang membuat AC Silent Air ini bahkan dapat beroperasi hanya dengan 40% kebutuhan daya listriknya.

Sementara perhatian LG pada aspek kesehatan diwakili dengan keberadaan pre-filter yang siap menjebak partikel debu besar yang dapat dengan mudah dilepas pasang untuk pembersihan mandiri.

Di sisi lain, fitur Auto Cleaning bekerja mengeringkan embun dalam AC Silent Air yang mencegah pertumbuhan jamur dan berbagai partikel merugikan lainnya dan beresiko untuk lepas melayang bersama udara yang dihembuskan AC ini.

 


LG PuriCare 360°Hit Air Purifier

LG Air Solution Covention 2022. Dok: LG Electronics Indonesia

Melengkapi kenyamanan perangkat pendingin udaranya, LG juga menghadirkan varian baru dari LG PuriCare 360° Hit Air Purifier seri (AS60GHWG0).

Tergabung dalam koleksi besar perangkat pemurni udara LG, seri AS60GHWG0 dikembangkan menjadi versi yang lebih terjangkau dari generasi pertama LG PuriCare 360° Hit Air Purifier yang memang dihadirkan bagi kategori premium.

LG PuriCare 360° Hit Air Purifier seri AS60GHWG0 juga diklaim memiliki kemampuan membersihkan udara dalam ruang dengan jangkauan lebih luas.

Hal ini berkat kombinasi bentuk tabung pada tubuh penyangga dengan titik masuk udara mengitarinya dan adanya kipas berbentuk lempengan membundar di bagian atas yang bertugas mengalirkan udara bersih lebih jauh hingga ke sudut-sudut ruang.

Dikombinasikan dengan filtrasi di dalamnya, filter HEPA miliknya mampu menjebak hingga 99.9% bakteri dan 99.999% dari debu dan allergen berukuran 0.01µ.

 

 


Air Purification Kit

Pada jajaran produk AC LG Air Solution 2023 nanti, LG juga memperkenalkan Air Purification Kit. Sebagai komponen pelengkap pada varian produk 4 way Ceilling Cassette, sesuai namanya, perangkat ini berfungsi sebagai penunjang proses pembersihan udara dalam ruangan.

Pre-filter pada lapisan terdepan bertugas mengangkat berbagai partikel debu besar. Sementara paduan anion emission dan electric dust filter pada lapis berikutnya menyingkirkan debu berupa partikel halus berukuran hingga dibawah 1 mikrometer atau biasa disebut dalam ukuran Particulate Matters (PM) 1.0.

“Ukuran partikel sangat kecil ini tak terlihat namun mampu masuk melalui saluran pernapasan dan membahayakan kesehatan. Inilah yang kerap tak disadari keberadaannya sebagai hal yang merugikan kesehatan di berbagai tempat kita melakukan aktivitas kerja maupun hiburan,” ujar Department Head SAC, Edy Sucipto.

Terkait cakupan area, Edy mengklaim kemampuan pembersihan melalui penyaringan dari Air Purification Kit ini mampu menjangkau area 140 meter persegi untuk tiap unit AC cassette terpasang.

 


Infografis Serba-serbi Rumah Ramah Lingkungan. (Liputan6.com/Triyasni)

Infografis Serba-serbi Rumah Ramah Lingkungan. (Liputan6.com/Triyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya