Liputan6.com, Jakarta Hari Ibu diperingati secara nasional di Indonesia setiap tanggal 22 Desember. Tahun ini Hari Ibu diperingati pada Kamis (22/12/2022) dengan mengangkat tema “Perempuan Berdaya Indonesia Maju”.
Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk merayakan Hari Ibu. Selain memberikan hadiah, maupun melalui surat, kartu ucapan, atau pesan WA. Termasuk para menteri-menteri Ekonomi memposting beberapa ungkapan di Hari Ibu.
Advertisement
Berikut para menteri memposting beberapa ucapan Hari Ibu dikutip oleh Liputan6.com:
Erick Thohir
Dalam Postingan akun Instagram pribadinya, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengucapkan peringatan hari ibu.
Ia menuliskan bahwa Hari ini sempatkanlah pulang dan temui ibu, atau segera hampiri istrimu saat sampai rumah.
“Dari banyaknya rezeki dan berkah dalam hidup, rezeki terindah adalah ditakdirkan menjadi anak dari Ibu hebat sepertimu” tulisnya Erick Thohir (22/12/2022).
Erick Thohir pun memohon restu agar bagi mereka besok dan seterusnya, kerjamu menjadi berkah dan meminta doa agar akhlak tetap terjaga..
“Seberapa pun kami berusaha memiliki segala yang ada di dunia, namun tidak ada yang lebih mampu menenangkan dan melapangkan hati kami selain peluk dan doa mu, Ibu” tulisnya.
“Selamat merayakan hari mu, Ibu..Peluk, cium, dan kabari ibumu selagi masih bisa” lanjutan caption yang ditulis Erick Thohir.
Sandiaga Uno
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Sandiaga Uno, juga memposting dan mengucapkan Selamat Hari Ibu, ia mengatakan untuk Ibu, terimakasih atas segala kasih sayang dan pengorbananmu.
“Terima kasih atas setiap doa terbaik yang Ibu panjatkan. Terima kasih atas semua keikhlasan cinta dan pengorbanan yang telah diberikan. Hanya Allah SWT yang bisa membalas semua kebaikan itu” tulisnya Sandiaga Uno, Kamis (22/12/2022).
Sandiaga Uno juga mengatakan untuk seluruh Ibu di luar sana bahwa kalian hebat, jangan pernah berhenti menginspirasi.
“Bagi yang masih punya Ibu, jangan lupa untuk mengungkapkan rasa cintanya.. Bagi yang sudah tiada, jangan lupa kirimkan doa ya” tulisnya.
Advertisement
Sri Mulyani
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indriani juga memposting dalam akun Instagram pribadinya bahwa Di masa ke masa perjuangannya selalu menjadi bagian dari lahirnya peradaban.
“Kongres Perempuan Indonesia pertama yang diselenggarakan pada 22-25 Desember 1928 menjadi bukti bahwa perempuan telah memperjuangkan hak-haknya untuk turut andil dalam memperjuangkan kemerdekaan” dalam tulisan caption Instagram pribadinya Kamis (22/12/2022).
Sri Mulyani juga mengatakan ketangguhan perjuangan para Ibu di masa kolonialisme ini telah menjadi inspirasi yang kemudian diperingati setiap tanggal 22 Desember sebagai Hari Ibu.
“Memperingati Hari Ibu kali ini, apapun peran yang diemban, mari kita terus kobarkan semangat perjuangan para Ibu dengan terus belajar dan berkarya, ciptakan kemajuan untuk Indonesia di masa depan” tulisnya
“Buktikan bahwa perempuan bisa menjadi apapun yang mereka inginkan, tanpa mengabaikan perannya sebagai seorang Ibu karena sosok Ibu tak pernah tergantikan” lanjutan caption yang ditulis Sri Mulyani
Budi Karya Sumadi
Menteri Perhubungan Indonesia Budi Karya Sumadi juga memperingati Hari Ibu pada postingan Instagramnya pribadinya ia mengungkapkan bahwa Ibu menggambarkan dari lagu Iwan Fals
“Seperti udara,kasih yang engkau berikan tak mampu ku membalas Ibu, sebait lirik lagu “Ibu” dari Iwan Fals bisa menggambarkan sosok seorang ibu untuk saya” tulisnya budi Karya Sumadi (22/12/2022).
Ia juga mengungkap bahwa sosok ibu luar biasa bagi dirinya.dan berterimakasih pada ibu dan istrinya.
“Ibu adalah sosok luar biasa dalam hidup saya. Terima kasih ibu untuk semua kasih dan sayangmu selama ini. Saat ini saya memiliki seorang istri @endangbudikaryas yang telah menjadi ibu hebat untuk anak kami. Selamat hari ibu untuk istriku dan semua para ibu hebat yang merangkap menjadi insan transportasi Indonesia” tulisnya.
“Semoga kelembutan kasih dan kekuatan hatimu selalu ada dalam setiap langkah perjalanan generasi bangsa”lanjutan caption yang ditulis.
Reporter: Firda Makarimah
Advertisement