Liputan6.com, Jakarta Nikita Mirzani dilarikan ke salah satu rumah sakit ternama di Bintaro Tangerang Selatan setelah mendapat rujukan dari RSUD dr. Drajat Prawiranegara, Serang, Banten.
Kabar ini dibenarkan dua sahabat Nikita Mirzani, yakni Fitri Salhuteru dan Pujiyanto Ajie, kepada para jurnalis. Seteru Dito Mahendra mengeluhkan sakit di tulang belakangnya.
Sensasi sakit di tulang belakang Nikita Mirzani menjalar dari pinggang, punggung, hingga leher. Kini, diagnosis terbaru menyebut ibu tiga anak ini mengidap kista tulang.
Baca Juga
Advertisement
“Kalau yang dikeluhkan masih sama seperti dalam persidangan. Dia (Nikita Mirzani) mengutarakan bahwa tulang punggung, pinggang sampai lehernya sakit,” kata Fitri Salhuteru.
Jangan Sampai Tak Bisa Jalan
Melansir dari video wawancara di kanal YouTube Intens Investigasi, Kamis (22/12/2022), Fitri Salhuteru mengklaim kista tulang butuh pengobatan detail. Jika tidak, bisa berakibat fatal.
“Amit-amit ya, jangan sampai tidak bisa jalan. Masih bisa. Tapi menurut keterangan dokter kalau sampai tidak diobati dengan baik kemungkinan bisa menimbulkan dia tidak bisa jalan,” ujarnya.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Kista Tulang
Nikita Mirzani dilarikan ke Rumah Sakit Bintaro, Kamis (22/12/2022), jam 2 siang setelah mendapat penetapan dari Majelis Hakim Pengadilan Negeri Serang. Kini, ia menjalani observasi lanjutan.
“Mereka mengacu pada hasil pemeriksaan tersebut, di mana Niki saat ini memang sedang mengalami penyakit namanya kista tulang. Bukan kista tumor,” Pujiyanto Ajie menerangkan.
Menindaklanjuti Hasil Pemeriksaan
Menyinggung observasi lanjutan oleh tim medis, ia menyatakan, “Artinya, rumah sakit saat ini menindaklanjuti hasil pemeriksaan yang dilakukan sebelumnya oleh RSUD Drajat Serang Banten.”
Diberitakan sebelumnya meski sakit, Nikita Mirzani menghadiri sidang di Pengadilan Negeri Serang pada Senin (19/12/2022). Emosinya meluap mendapati fakta Dito Mahendra lagi-lagi mangkir dengan dalih sakit.
Advertisement