Liputan6.com, Jakarta Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong memberi pujian bagi trio pemain naturalisasi: Marc Klok, Jordi Amat, dan Ilija Spasojevic karena telah membantu Skuad Garuda memetik kemenangan perdana di Piala AFF 2022.
Seperti diketahui, pasukan Merah Putih baru saja menaklukkan Kamboja dengan skor tipis 2-1 dalam laga penyisihan Grup A yang dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Jumat (23/12/2022) malam WIB.
Advertisement
Dua gol milik kubu Tanah Air dilesakkan oleh Egy Maulana Vikri (‘7) dan Witan Sulaeman (’35). Sementara itu, satu angka hiburan bagi tim Angkor Warriors bersumber dari sumbangsih Sareth Krya pada menit ke-15.
Marc Klok dan Jordi Amat dipercaya turun sebagai starter kala Indonesia menang atas Kamboja di kompetisi sepak bola level Asia Tenggara. Posisi keduanya juga sama sekali tak tergeser hingga wasit meniupkan peluit panjang.
Adapun Spasojevic baru diturunkan oleh Shin Tae-yong pada awal babak kedua. Mesin penetak gol Bali United itu bertugas menggantikan Muhammad Rafli yang ditarik keluar lapangan pada menit ke-46.
Pasca laga perdana penyisihan grup Piala AFF 2022, juru taktik asal Negeri Ginseng langsung memberi penilaian mengenai performa ketiga pemain. Menurutnya, Klok, Amat, dan Spaso sudah tampil cukup baik, meski masih memiliki beberapa kekurangan.
“Penilaian terhadap pemain naturalisasi baik. Akan tetapi, ini adalah pertandingan pertama (kami). Sudah lama tidak ada pertandingan (di Indonesia) sebelum-sebelumnya. Tidak ada juga laga uji coba jelang menghadapi turnamen ini.”
“(Oleh karena itu,) memang (para pemain Timnas Indonesia) memiliki kekurangan, tetapi saya tetap berterima kasih karena mereka sudah bertanding dengan baik,” sambungnya di hadapan awak media pada Jumat (22/12/2022).
Jordi dan Spaso
Secara spesifik, Shin Tae-yong juga menyoroti performa Jordi Amat dan Ilija Spasojevic. Juru taktik asal Negeri Ginseng mengaku puas dengan pemain naturalisasi anyarnya. Sementara itu untuk Spaso, ia menyebut masih ada beberapa kekurangan yang perlu diperbaiki.
“Untuk Jordi memang sangat baik dan saya puas dengan performa Jordi sebagai defender,” ujarnya saat ditanyai awak media selepas laga.
“Spaso sudah lama tidak bermain. Memang ada kekurangan juga, tetapi (performanya) akan menjadi makin baik. Apalagi Spaspo ini mencetak gol terbanyak di liga, jadi saya percaya untuk ke depan dia akan lebih baik lagi,” tutur Shin Tae-yong.
Advertisement
Marah Pada Pemain
Sebelumnya, Pelatih Timnas Indonesia sempat mengaku marah pada para pemain. Ia kecewa terhadap performa Skuad Garuda di duel pembuka Piala AFF 2022.
Juru taktik asal Korea Selatan itu menilai Fachruddin Aryanto dan kawan-kawan belum tampil maksimal saat melawan Kamboja. Padahal, pasukan Merah Putih sejatinya punya banyak kesempatan untuk memperlebar keunggulan.
“Memang saya berterima kasih (kepada Timnas Indonesia) karena bisa mendapatkan kemenangan. Akan tetapi, hal yang membuat saya marah adalah karena menurut saya, mereka tidak bisa menunjukkan permainan yang seru kepada fans,” ujar Shin Tae-yong.
“Harusnya (Skuad Garuda) bisa lebih banyak mencetak gol, tetapi kenyataannya tidak. Jadi itu yang membuat saya marah,” sambungnya dalam konferensi pers pasca pertandingan di SUGBK, Jakarta, Jumat (23/12/2022) malam WIB.
Jadwal Pertandingan
Usai menghadapi Kamboja di laga perdana penyisihan Grup A Piala AFF, Timnas Indonesia dijadwalkan melakoni duel dengan tiga negara lain, yakni Brunei Darussalam, Thailand, dan Filipina. Berikut jadwal lengkapnya.
Senin, 26 Desember 2022
17.00 WIB: Brunei Darussalam vs Indonesia
Kamis, 29 Desember 2022
16.30 WIB: Indonesia vs Thailand
Senin, 2 Januari 2023
19.30 WIB: Filipina vs Indonesia
Advertisement