Liputan6.com, Jakarta Mariah Carey menggulingkan Adele dari puncak daftar lagu dengan jumlah streaming terbanyak dalam sehari di platform streaming Spotify. Rekor baru ini ditoreh sang diva pada Minggu (25/12/2022).
Akun Twitter terverifikasi @chartdata kemarin mengabarkan, lagu “All I Want For Christmas Is You” mengumpulkan 21,27 juta streaming hanya dalam 24 jam. Ia sukses mengudeta Adele.
Sebelumnya, “Easy on Me” milik Adele digelari lagu dengan streaming paling banyak dalam sehari, yakni 19,74 juta. Rekor yang ditoreh Mariah Carey terasa istimewa karena “All I Want For Christmas Is You” lagu jadul rilisan 1994.
Baca Juga
6 Lagu Natal Penguasa Billboard Hot 100, Ada Mariah Carey dan Last Christmas dari Wham! yang Legendaris
Lirik Lagu All I Want For Christmas Is You dari Mariah Carey, Nomor 1 di Billboard Hot 100 Tiap Desember
All I Want for Christmas Is You Masuk Billboard Hot 100 Berminggu-Minggu, Berkah Natal bagi Mariah Carey
Advertisement
“All I Want For Christmas Is You milik Mariah Caret memecahkan rekor lagu paling banyak di-stream dalam sehari sepanjang sejarah Spotify dengan 21,27 juta stream!” cuit @chartdata, kemarin.
Gue Enggak Percaya
Cuitan ini kemudian direspons pemilik album The Emantipation of Mimi yang mengaku tak percaya dengan pencapaian “All I Want For Christmas Is You” di pengujung 2022.
“Selamat Natal semuanya! Gue enggak percaya bangun tidur dengan kabar semenakjubkan ini,” cuit Mariah Carey sambil mengunggah videonya berada di rumah berkawan pohon Natal.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Ratunya Pemecah Rekor
Dalam video itu, Mariah Carey mengenakan baju merah, memamerkan ponsel pintar berisi informasi “All I Want For Christmas Is You” memecahkan rekor di platform streaming Spotify.
Mariah Carey pun beradegan jatuh ke sofa dengan manja sambil menutupi wajahnya pakai tangan kiri. Video yang sama diunggah di akun Instagram terverifikasi dan banjir ucapan selamat.
“Ratunya pecah rekor!” seru @maru**** di kolom komentar. “Kamu pantas mendapat segalanya. Penyanyi dan musisi terbesar sepanjang sejarah. Inspirasi terbesarku sebagai penyanyi. Tuhan memberkatimu selamanya, sayang!” @aman**** menimpali.
Ratu Billboard Hot 100
Diberitakan sebelumnya, “All I Want For Christmas Is You” kembali merajai tangga lagu Billboard Hot 100 edisi 24 Desember 2022. Ini menempatkan Mariah Carey sebagai satu-satunya penyanyi yang memuncaki Billboard Hot 100 di dekade 1990, 2000, 2010, dan 2020-an.
Lagu Natal lain yang tembus 10 besar Billboard Hot 100 bulan ini, yakni “Rockin’ Around the Christmas Tree” (Brenda Lee), “Jingle Bell Rock” (Bobby Helms), “A Holly Jolly Christmas” (Burl Ives), “Last Christmas” (Wham!), “It’s the Most Wonderful Time of the Year” (Andy Williams).
Advertisement