Prediksi Liga Inggris Brighton vs Arsenal: Ambisi The Gunners Raup Poin Penuh

Arsenal dan Brighton & Hove Albion bakal saling berhadapan dalam laga lanjutan Liga Inggris 2022/2023 yang dihelat di AMEX Stadium pada Minggu (1/1/2023) pukul 00.30 WIB. Laga kali ini bisa dijadikan kesempatan oleh The Gunners untuk menambah torehan poin sekaligus mengukuhkan posisinya di puncak klasemen sementara.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 31 Des 2022, 15:30 WIB
Pemain Arsenal Martin Odegaard merayakan gol kedua timnya dengan rekan setimnya saat melawan Wolverhampton Wanderers pada pertandingan sepak bola Liga Inggris di Stadion Molineux, Wolverhampton, Inggris, 12 November 2022. Arsenal menang 2-0. (Oli SCARFF/AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Arsenal bakal ditantang Brighton & Hove Albion dalam laga lanjutan Liga Inggris 2022/2023. Duel antara kedua kesebelasan dijadwalkan berlangsung di AMEX Stadium, Minggu (1/1/2023) pukul 00.30 WIB.

Bertandang ke markas The Seagulls, skuad asuhan Mikel Arteta masih lebih diunggulkan untuk memetik kemenangan. Pasalnya, Meriam London hingga kini sulit digoyahkan dalam kompetisi domestik.

The Gunners kokoh bertengger di puncak klasemen sementara Premier League dengan torehan 40 poin. Martin Odegaard dan kawan-kawan bahkan unggul lima angka di atas pesaing terdekatnya, Manchester City yang menepati urutan kedua.

Arsenal memang memiliki catatan mentereng sejak awal pelaksanaan Liga Inggris musim ini. Dari total 15 laga yang sudah dilakoni, The Gunners hanya sekali kalah dan sekali bermain imbang. Sisanya, anak-anak asuh Mikel Arteta selalu meraup poin penuh.

Laga kontra Brighton and Hove Albion menjadi kesempatan baru bagi Arsenal menambah torehan angka. The Seagulls harusnya tak menjadi batu sandungan besar, mengingat posisi mereka terpaut cukup jauh di klasemen sementara.

Tim racikan Roberto De Zerbi diketahui hanya mampu menghuni peringkat tujuh dengan torehan 24 poin. Dari 15 laga yang sudah dilalui, Brighton & Hove Albion tercatat menorehkan tujuh kemenangan, tiga hasil imbang, dan lima kekalahan.

Teranyar, The Seagulls baru saja meraih hasil positif atas Southampton. Mereka unggul 3-1 dalam laga yang dihelat pada Senin (26/12/2022) berkat gol dari Adam Lallana, Solly March, serta aksi bunuh diri Romain Perraud.

Brighton & Hove Albion juga punya bekal suntikan kepercayaan diri dari pertemuan terdahulu. The Seagulls diketahui sudah pernah berjaya atas Arsenal saat keduanya bersua di pertandingan Carabo Cup pada November silam.


Kondisi Tim

Alexis Mac Allister. Gelandang asal Argentina berusia 23 tahun ini didatangkan Brighton and Hove Albion pada tengah musim 2018/2019 dari Boca Junors dengan nilai transfer 8 juta euro, enam bulan lebih dahulu dibandingkan kedatangan Graham Potter. Sempat dipinjamkan selama semusim ke Boca Juniors, ia akhirnya ditarik pulang pada tengah musim 2019/2020 dan akhirnya menjadi andalan Graham Potter di lini tengah Brighton. (AFP/Adrian Dennis)

The Seagulls masih akan pincang saat menjamu Arsenal di pertandingan Liga Inggris akhir pekan ini. Bintang andalan sekaligus pahlawan Argentina di Piala Dunia 2022, Alexis Mac Allister, dikabarkan tak bakal balik hingga tahun baru.

Laporan SportsMole mengeklaim De Zerbi juga mencoret Adam Webster serta Danny Welbeck dari persaingan. Sementara itu, Jakub Moder, kemungkinan perlu menepi dalam durasi waktu yang cukup panjang.

Situasi tak jauh berbeda juga dialami Arsenal. Mikel Arteta harus membimbing anak-anak asuhnya untuk bertarung tanpa sejumlah pilar andalan.

Pemain internasional Brasil Gabriel Jesus masih butuh ruang untuk memulihkan diri. Demikian halnya dengan Reiss Nelson. Walau begitu SportsMole mengeklaim Arsenal kemungkinan bakal mendapat amunisi baru.

Emile Smith Rowe, yang sudah lama dinanti kehadirannya, diprediksi comeback usai menjalani operasi pangkal paha pada September lalu.


Prediksi Susunan Pemain

Pemain Arsenal Bukayo Saka (ketiga kiri) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawag Chelsea pada pertandingan sepak bola Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, 6 November 2022. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

Brighton & Hove Albion:

Robert Sanchez; Joel Veltman, Lewis Dunk, Levi Colwill, Pervis Estupinan; Billy Gilmour, Pascal Gross; Solly March, Adam Lallana, Kaoru Mitoma; Leandro Trossard

Arsenal:

Aaron Ramsdale; Ben White, William Saliba, Gabriel, Oleksandr Zinchenko; Granit Xhaka, Thomas Partey; Bukayo Saka, Martin Odegaard, Gabriel Martinelli; Eddie Nketiah


Head-to-Head dan Performa Tim

Pemain Brighton and Hove Albion Danny Welbeck (tengah kanan) mencetak gol ke gawang Arsenal dari titik penalti pada pertandingan sepak bola putaran ketiga Piala Liga Inggris atau Carabao Cup di Emirates Stadium, London, Inggris, 9 November 2022. Arsenal tersingkir dari Carabao Cup usai kalah dari Brighton and Hove Albion dengan skor 1-3. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

5 Pertemuan Terakhir

10/11/2022: Arsenal 1-3 Brighton (EFL Cup)

09/04/2022: Arsenal 1-2 Brighton (EPL)

02/10/2021: Brighton 0-0 Arsenal (EPL)

23/05/2021: Arsenal 2-0 Brighton (EPL)

30/12/2020: Brighton 0-1 Arsenal (EPL)

 

5 Pertandingan Terakhir Brighton

05/11/2022: Wolverhampton 2-3 Brighton (EPL)

10-11/2022: Arsenal 1-3 Brighton (EFL Cup)

13/11/2022: Brighton 1-2 Aston Villa (EPL)

22/12/2022: Charlton 0-0 Brighton (EFL Cup)

26/12/2022: Southampton 1-3 Brighton (EPL)

 

5 Pertandingan Terakhir Arsenal

04/11/2022: Arsenal 1-0 Zurich (UEL)

06/11/2022: Chelsea 0-1 Arsenal (EPL)

10/11/2022: Arsenal 1-3 Brighton (EFL Cup)

13/11/2022: Wolverhampton 0-2 Arsenal (EPL)

27/12/2022: Arsenal 3-1 West Ham (EPL)


Peringkat

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya