Fastboat Kebo Iwa Express Berpenumpang Puluhan Orang Tenggelam di Perairan Sanur

Fastboat Kebo Iwa Express dengan penumpang 29 orang mengalami kecelakaan di perairan Sanur Bali.

oleh Kori Sofianty diperbarui 04 Jan 2023, 06:16 WIB
29 penumpang dan awak kapal berhasil selamat usai kapal Kebo Iwa Express yang mereka tumpangi dari Nusa Penida Klungkung menuju Pelabuhan Sanur bocor pada Selasa 3 Januari 2022 sore. (Screenshot video Basarnas Bali)

Liputan6.com, Denpasar - Kecelakaan kapal menimpa Fastboat Kebo Iwa Express berpenumpang 29 orang di Perairan Sanur, Denpasar, Selasa (3/1/2023) pukul 17.20 Wita. Semua penumpang berhasil dievakuasi ke kapal lain yang berada tak jauh dari lokasi kejadian.

Data Basarnas Bali menyebut, kapal mengalami kebocoran di perairan Sanur Kota Denpasar yang berlokasi 2 Mil arah timur Pelabuhan Sanur (8°40'7.05"S - 115°17'32.15"T).

Dalam kejadian ini seluruh penumpang dan awak kapal telah dievakuasi dalam keadaan selamat oleh kapal yang berada di sekitar Pelabuhan Sanur Denpasar dan dibawa menuju Pelabuhan Sanur.

Hal ini dikonfirmasi juga oleh Ayu Humas Basarnas Bali, info awal kejadian kapal tenggelam berasal dari Ketut Rujaya.

"Rute kapal dalam perjalanan dari Nusa Penida, Klungkung menuju Sanur Denpasar. Dan semuanya terevakuasi selamat oleh kapal yg ada di dekatnya," ujar Ayu.

Pihak yang berwenang juga telah berkoordinasi dengan Melaksanakan koordinasi dengan Manajer Fastboat Kebo Iwa Express Kadek Marjana dan Manajer Maruti Group Fastboats, Kadek Ariana. 

Infografis 4 Anomali Cuaca Pemicu Potensi Cuaca Ekstrem di Indonesia. (Liputan6.com/Trieyasni)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya