Liputan6.com, Jakarta Persija Jakarta memboyong bek muda Persebaya Surabaya Dandi Maulana jelang bergulirnya putaran kedua BRI Liga 1. Bek 24 tahun itu akan bersama Macan Kemayoran selama 1,5 tahun ke depan.
Sebelum berseragam Persija, Dandi pernah mencicipi program youth development international di Frenz United Malaysia. Ia memulai karir profesional perdananya dari PS Barito Putera selama lima musim.
Advertisement
Dia bersama Barito Putera sejak 2017 hingga 2022.Setelah Barito Putera, bek yang mempunyai tinggi 175 cm itu bermain untuk Persebaya di putaran pertama BRI Liga 1 2022/2023.
Di Persebaya, Dandi bermain lima kali dengan menit bermain selama 284 menit.Selama berkarier di Liga 1, pemain yang mempunyai julukan ‘Don Pablo’ itu sudah tampil sebanyak 92 kali, mencetak tujuh gol, dan tercatat mengantongi 19 kartu kuning serta satu kartu merah.
Dandi mengatakan bahwa ia memiliki ambisi besar di Persija. Berseragam salah satu tim sukses dalam sejarah Liga Indonesia membuat dirinya terpacu untuk meningkatkan kualitas.
“Alhamdulillah sangat senang bisa berseragam Persija Jakarta. Harapan saya bisa membantu tim dengan sebaik-baiknya,” ucap Dandi seperti dikutip situs PT LIB.
Bantu Persija
Dandi sangat senang bisa gabung dengan tim besar seperti Persija. Dia berharap bisa bantu Macan Kemayoran menjadi juara BRI Liga 1.
“Target saya adalah membantu Persija untuk meraih juara di setiap kompetisi yang diikutinnya. Semoga semua itu terkabul,” katanya.
Dandi sudah ikut latihan dengan Persija pada Rabu sore. Pelatih Persija, Thomas Doll pun memberi penilaian dengan sosok bek berkepala plontos ini.
“Saya bertemu dia sebelum latihan. Dia pemain dengan kepribadian yang bagus. Dia bisa bermain di semua posisi di lini belakang. Dia pemain yang kuat, berpengalaman, dan tahu cara bermain sepak bola, baik teori maupun praktik," ucap Thomas lagi.
Advertisement
Latihan Pertama
Persija sudah melakukan latihan kembali di Nirwana Park, Bojongsari, pada Rabu (4/1/2023) sore. Persija Jakarta besutan Thomas Doll menggelar latihan perdana dalam menyongsong putaran kedua Liga 1 2022/2023.
Usai libur dari aktivitas latihan reguler, Michael Krmencik dkk. sudah kembali digembleng dalam latihan. Thomas ingin anak didiknya segera kembali dalam posisi siap untuk terjun di pertarungan paruh kedua.
Akan tetapi, karena baru memasuki latihan hari pertama pascalibur, menu latihan yang diberikan belum di level intensitas tinggi.
“Para pemain baru saja tiba dari liburan. Alhasil, menu latihannya agak ringan, seperti sesi sedikit dengan bola dan berlari," kata Thomas usai latihan di hadapan para wartawan.
Bertambah Berat
Menurut pelatih asal Jerman itu, menu latihan hari berikutnya akan semakian berat. Hingga akhirnya pemain siap untuk menjalani pertandingan.
"Latihan berat baru mulai besok (5/1/2023). Hari ini latihan ringan saja. Saya senang karena para pemain sudah kembali dari liburan," tuturnya.
Advertisement