Liputan6.com, Jakarta Indra Bekti hingga saat ini masih berada di ICU rumah sakit Abdi Waluyo. Indra Bekti masih terus menjalani observasi setelah melewati dua kali operasi di bagian kepalanya.
Indra Bekti diketahui mengalami pecah pembuluh darah di kepala yang mengakibatkan pendarahan otak. Di tengah masalah tersebut, beredar kabar bahwa pihak keluarga mengkhawatirkan biaya pengobatan Indra Bekti selama di rumah sakit.
Namun saat ini, sang istri yaitu Aldila Jelita menampik hal tersebut. Ia enggan membahas masalah-masalah di luar kondisi kesehatan Indra Bekti.
Baginya yang terpenting saat ini adalah fokus dengan pemulihan sang suami.
Baca Juga
Advertisement
Fokus Pemulihan Indra Bekti
"Aku nggak mau peduli ngomongin hal itu, aku mau fokusin sama keadaannya aja, apalagi ini momen indah buat aku, Mas Bekti sudah ingat sama anaknya, jadi aku mau fokus sama hal itu. Jadi aku nggak peduli sama omongan yang lain, aku fokus sama diri aku, sama keluargaku," kata Aldila Jelita dalam konferensi pers di rumah sakit Abdi Waluyo, dilansir dari tayangan YouTube Star Story pada Kamis (5/1/2023).
Advertisement
Yakin Ada Jalannya
Lebih lanjut, Aldila Jelita juga menyatakan bahwa dirinya tidak lagi mengkhawatirkan biaya pengobatan yang kemungkinan akan membengkak mengingat selama ini Indra Bekti masih berada di ruang ICU. Ia meyakini bahwa dirinya dan keluarga bisa melewatinya.
"Nggak lah (khawatir biaya membengkak), insyaAllah ada jalannya, Tuhan itu ada. Dari awal sampai terakhir ini masyaAllah banyak yang bantu karena Mas Bekti itu baik. Semua orang yang telah membantu Mas Bekti benar-benar nggak mau disebutkan namanya, aku doain semuanya barokah rezekinya," lanjut Aldila Jelita.
Tak Mau Diumbar
Di samping dari bantuan teman-teman Indra Bekti, diketahui bahwa Aldila Jelita juga beberapa waktu lalu sempat menjual barang-barang berharganya. Namun disinggung mengenai hal ini, Aldila Jelita sekali lagi enggan untuk membahasnya. Yang pasti, dirinya menyatakan siap melakukan apapun demi kesembuhan sang suami.
"Itu kan gak perlu aku umbar-umbar lah, nggak ada yang tau juga apa yang udah kami lakukan, apa yang udah saya upayakan. Intinya kalian nggak tau apa yang kita usahakan mati-matian, kami lakukan yang terbaik mungkin," jelasnya.
Advertisement