Ada Lowongan Kerja Terbaru di Happy Puppy, Minat?

Dibuka lowongan kerja sebagai Supervisor di Happy Puppy dengan batas melamar pada 31 Januari 2023.

oleh Liputan6.com diperbarui 09 Jan 2023, 07:00 WIB
Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)

Liputan6.com, Jakarta Dibuka lowongan kerja sebagai Supervisor di Happy Puppy. Kandidat harus memiliki pengalaman di bidang serupa minimal 2 tahun. Batas melamar adalah 31 Januari 2023.

Happy Puppy merupakan tempat karaoke keluarga dengan berbagai koleksi lagu. Berdiri sejak 1992, Happy Puppy telah memiliki banyak cabang di berbagai cabang yang tersebar di banyak kota di Indonesia. Sebagai tempat karaoke keluarga pertama, pada 2004 Happy Puppy mendapat anugerah dari MURI sebagai pelopor karaoke keluarga.

Jika kamu tertarik untuk bergabung menjadi tim Happy Puppy, syarat ketentuan dan cara melamarnya bisa kamu simak di penjelasan berikut ini.

Tugas dan Tanggung Jawab

Sebelum mengecek syarat melamar, sebaiknya kamu memahami tugas dan tanggung jawab seorang Supervisor di Happy Puppy. Dengan begitu, kamu bisa memiliki bayangan bagaimana bekerja di perusahaan ini.

Berikut adalah tugas dan tanggung jawab yang akan kamu jalankan jika lolos dalam lowongan pekerjaan Supervisor di Happy Puppy.

- Memimpin operasional outlet

- Memastikan operasional outlet berjalan dengan baik

- Membuat laporan penjualan dan membuat program promosi 

 


Kualifikasi Pelamar

Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)

Penuhi syarat dan ketentuan berikut ini sebelum memutuskan untuk melamar lowongan kerja dari Happy Puppy sebagai Supervisor.

- Pendidikan minimal S-1 semua jurusan 

- Usia maksimal 35 tahun

- Mempunyai pengalaman sebagai supervisor minimal 2 tahun

- Mempunyai kepribadian tegas, jujur, dan bijaksana

- Mampu memimpin tim dengan baik 

- Mempunyai daya analisa yang baik dan mempunyai komunikasi yang baik 

- Menguasai microsoft office

- Bersedia bekerja secara shift 

- Bersedia bekerja di bawah tekanan 

- Bersedia ditempatkan di seluruh outlet Happy Puppy Group 

 

 


Cara Melamar

Ilustrasi Foto Lowongan Kerja (iStockphoto)

Apakah kamu memenuhi seluruh syarat dan ketentuan di atas? Jika iya, segera lamar lowongan kerja untuk posisi Supervisor di Happy Puppy.

Cara melamarnya sangat mudah. Kamu cukup menginstal aplikasi KitaLulus di Play Store. Lakukan registrasi dengan hanya masuk ke akun Google kamu yang aktif. Setelah itu kamu dapat mengakses seluruh lowongan kerja dari 70.000+ perusahaan rekanan KitaLulus.

KitaLulus juga memiliki fitur Belajar di mana kamu bisa mengakses banyak soal-soal psikotes untuk persiapan masuk kerja.

Banyak benefit yang bisa kamu dapatkan dari aplikasi KitaLulus. Jadi, tunggu apalagi? Segera lamar pekerjaan impian kamu melalui KitaLulus, yuk!

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya