Komika Musdalifah Basri Hamil Anak Kedua, Ini Potret Kompaknya Bareng Suami

Komika Musdalifah Basri tengah diselimuti kebahagiaan di awal tahun ini. Melalui unggahan Instagram pribadinya, wanita kelahiran Pinrang, Sulawesi Selatan itu menyampaikan dirinya sedang hamil anak kedua. Potret kompaknya dengan sang suami, Dian Nurdiana, yang sama-sama kocak pun curi perhatian.

oleh Anugerah Ayu Sendari diperbarui 11 Jan 2023, 19:50 WIB
Komika Musdalifah Basri Hamil Anak Kedua, Ini Potret Kompaknya Bareng Suami
Komika Musdalifah Basri tengah diselimuti kebahagiaan di awal tahun ini. Melalui unggahan Instagram pribadinya, wanita kelahiran Pinrang, Sulawesi Selatan itu menyampaikan dirinya sedang hamil anak kedua. Potret kompaknya dengan sang suami, Dian Nurdiana, yang sama-sama kocak pun curi perhatian.
Musdalifah Basri membagikan sebuah foto berisi setangkai bunga, test pack dan hasil USG beserta pemeriksaan kehamilannya. Dalam caption unggahan tersebut, ia juga mengucapkan rasa syukurnya. "Alhamdulillah tahun 2023 diawali dengan kebahagiaan. Doain ya guys," tulisnya. (Liputan6.com/IG/@musdalifahbasri)
Musdalifah yang menjadi pemenang ketiga Stand Up Comedy Academy 2015 itu kerap membagikan konten kocak lewat media sosialnya. Tidak sendiri, sang suami pun kerap diajak membuat konten bersama untuk menghibur followers-nya. Di balik kekocakannya, rupanya pasangan ini juga begitu romantis. (Liputan6.com/IG/@musdalifahbasri)
Meski sosoknya jarang terlihat di layar kaca, Musdalifah masih kerap mengisi acara off air. Sejak pandemi, bintang sinetron '3 Sempruuul Mengejar Surga 5' itu memilih untuk beralih aktif di media sosial dengan membuat konten. Bersama sang suami, wanita 25 tahun itu membuat konten menghibur di TikTok dan Instagram. (Liputan6.com/IG/@musdalifahbasri)
Video parodi ala sinetron juga disukai oleh warganet. Bahkan, konten parodi yang mereka buat sempat viral di TikTok. Sama-sama punya kepribadian yang humoris, pasangan yang menikah pada 2019 ini selalu berhasil menghibur warganet. Bakal tambah momongan, keluarga kecil mereka akan semakin ramai. (Liputan6.com/IG/@musdalifahbasri)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya