Bocoran Rekrutan Ketiga MU di Januari 2023, Sangat Mengejutkan Mirip Wout Weghorst

Karena lagi bokek, MU kemungkinan merekrut pemain mengejutkan lainnya di bursa transfer Januari 2023.

oleh Thomas diperbarui 19 Jan 2023, 18:00 WIB
Kevin Mbabu. (Foto: AP/Pool/Andreas Solaro)

Liputan6.com, Jakarta- Manchester United diduga belum akan berhenti beraksi merekrut pemain di bursa transfer Januari 2023. MU akan mendatangkan pemain anyar lagi dari sesama klub peserta Liga Premier Inggris.

Hingga 19 Januari 2023, MU sudah mendapatkan dua pemain baru yakni kiper Jack Butland dan penyerang Wout Weghorst. Kedua pemain itu datang dengan status pinjaman dari Crystal Palace dan Burnley.

Tuttomercato pada pertengahan pekan ini melaporkan MU sedang menyiapkan rekrutan baru ketiga di Januari 2023. Mereka sedang serius memboyong bek kanan baru dari Fulham yakni Kevin Mbabu.

MU sudah membuka negosiasi dengan Fulham untuk memboyong Mbabu. Negosiasi bahkan sudah ke tahap lebih lanjut. Fulham juga sudah bersiap melepas Mbabu.

Fulham berencana meminjam bek kanan Arsenal Cedric Soares dengan status pinjaman pada bursa transfer Januari 2023. Jika Soares bisa diamankan maka Mbabu akan semakin lapang jalannya pindah ke Old Trafford.

Mbabu akan disiapkan MU jadi pelapis bagi Diogo Dalot. Aaron Wan-Bissaka masa depannya di Old Trafford masih belum jelas meski sebenarnya tampil menjanjikan akhir-akhir ini saat Dalot absen.


Mengejutkan

Pemain Bulgaria Radoslav Kirilov (kiri) dan pemain Swiss Kevin Mbabu berebut bola pada pertandingan sepak bola kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Swissporarena, Lucerne, Swiss, 15 November 2021. Swiss menang 4-0. (Urs Flueeler/Keystone via AP)

Wan-Bissaka sangat jarang mendapat kesempatan bermain di paruh pertama musim ini. Manajer Erik ten Hag lebih suka menurunkan Dalot sebagai starter. Pasalnya Dalot kemampuannya lebih lengkap.

Ketertarikan MU terhadap Mbabu sangat mengejutkan. Pemain 27 tahun itu baru bergabung dengan Fulham pada musim panas 2022. Mbabu juga kesulitan menjadi starter di Fulham.


Cuma Dipinjam

Namun bisa jadi Mbabu dilirik MU hanya untuk dipinjam saja selama enam bulan. Setan Merah tidak bisa belanja besar-besaran di awal tahun 2023 ini karena sedang dalam proses pergantian kepemilikan.

Pesaing MU mendapatkan Mbabu adalah klub Liga Italia Monza. Namun Mbabu diperkirakan akan lebih tergiur pindah ke MU ketimbang membela klub milik Adriano Galliani dan Silvio Berlusconi itu.


Klasemen

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya