Mengenal Gandaria, Buah Sejuta Nama yang Kaya Manfaat

Gandaria berbentuk bulat dan mengeluarkan cairan kental beraroma khas seperti terpentin.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 25 Jan 2023, 07:00 WIB
sumber:pinterest

Liputan6.com, Yogyakarta - Gandaria (Bouea macrophylla griffith) merupakan salah satu jenis tanaman buah tropis di Indonesia yang menyebar dari kawasan Sumatra, Jawa, Kalimantan, hingga Ambon. Gandaria termasuk ke dalam keluarga Anacardiaceae atau suku mangga-manggaan dan masih satu jenis dengan mangga dan jambu mete.

Nama buah ini mungkin masih terdengar asing di telinga. Gandaria berbentuk bulat dan mengeluarkan cairan kental beraroma khas seperti terpentin. Berwarna kuning oranye, buah ini memiliki rasa manis dan masam.

Masih satu jenis dengan mangga, bunga dari pohon buah ini juga memiliki bentuk yang menyerupai bunga mangga. Bunganya berwarna kuning dan muncul di ketiak daun.

Umumnya, pohon buah gandaria berbunga pada September hingga Desember. Seperti buah pada umumnya, gandaria bisa dikonsumsi langsung.

Gandaria juga terasa lezat saat dijadikan campuran rujak. Sementara itu, daunnya yang masih muda bisa dimanfaatkan sebagai lalapan.
 Buah yang juga disebut tanaman 'exotic fruit' ini berasal dari Indonesia dan Malaysia.

Populasinya tersebar luas di Malaysia, Jawa Tengah, Jawa Barat, Sumatra, Ambon, dan Kalimantan. Bahkan, tanaman ini didaulat sebagai tanaman buah khas Maluku karena tersebar di pulau Ambon dan Saparua.

Setiap daerah memiliki sebutan tersendiri untuk buah ini. Sebut saja jatake, gandaria (Sunda), pao gandari (Madura), gandaria (Maluku), remieu (Gayo), barania (Dayak ngaju), asam djanar, kedjauw lepang, kundang rumania, ramania hutan, ramania pipit, rengas, tampusu, tolok burung, umpas (Kalimantan), dandoriah (Minangkabau), wetes (Sulawesi Utara), kalawasa, rapo-rapo kebo (Makasar), buwa melawe (Bugis), dan lainnya.

Tak hanya di Indonesia, di luar negeri pun buah ini memiliki julukan lain, yakni ma praang, somprang (Thailand), kundang (Malaysia), gandaria (Filipina), marian-plum, dan plum mango (Inggris). Tak melulu sebagai santapan, buah ini juga berkhasiat untuk tubuh, seperti melembabkan dan menutrisi kulit, mempercepat proses penyembuhan, memperlancar sistem pencernaan, membantu fungsi penglihatan, menangkal radikal bebas, dan sebagainya.

 

Penulis: Resla Aknaita Chak

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya