Enzy Storia Sempat Insecure dengan Gaya Tertawanya, Bersyukur Kini Justru Membawa Berkah

Siapa sangka Enzy Storia pernah merasa insecure alias tidak percaya diri

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Jan 2023, 13:20 WIB
Nonton final US Open bersama rombongan Erigo, Enzy Storia tampil sporty kasual memadukan crop top putih sebagai inner dan jaket biru sebagai outer. Kesan feminin pun ditambahkan lewat celana rok berwarna lilac yang ia kenakan sebagai bawahan. (Instagram/enzystoria).

Liputan6.com, Jakarta - Dibalik parasnya yang cantik, siapa sangka Enzy Storia pernah merasa insecure alias tidak percaya diri. Kondisi itu dirasakan Enzy di awal-awal karirnya di dunia hiburan tanah air.

Diakui host Tonight Show ini, selain kurang percaya diri dengan bentuk tubuhnya, gaya tertawa ngakaknya sangat memalukan. Apalagi jika ia mengingat stigma perempuan yang dituntut harus selalu tampil elegan.

"Waktu dulu kan lagi zamannya awal karier semua orang harus kurus banget, dan bentuk badan aku juga bukan yang kurus banget gitu kan. Aku juga punya body shape sendiri lah, dan itu lah salah satu yang bikin aku insecure," ujar Enzy kepada pewarta di Jakarta, beberapa waktu lalu.

"Dulu aku insecure banget sama ketawa aku, kayak ngerasa kalau gue ketawa ngakak malu-maluin ya, atau yang kayak 'enggak gini deh kalau perempuan'. Ada stigma kalau perempuan harus elegan, harus kalem cuma dari lingkungan terdekat aja berani kayak hahaha," tambahnya.

 

 


Kekurangan Jadi Kelebihan

Penampilan Enzy Storia saat liburan keliling Eropa bareng bestie curi perhatian. @enzystoria.

Enzy mengatakan, dirinya mulai percaya diri setelah mendengar opini banyak orang tentang gaya tertawanya itu. Dari situ ia percaya, sesuatu yang dinilai kurang, bisa menjadi kelebihan di mata orang lain.

"Itu kan juga orang yang notice kalau 'ketawa lo bikin orang happy juga'. Dari situ aku mulai mikir kekurangan aku tuh sebenarnya bisa jadi kelebihan," tutur Enzy.

 


Tidak Berubah Sejak SD

Outfit tenis estetis Enzy Storia dengan dress activewear tanpa lengan yang stylish [IG @enzystoria]

Enzy menjelaskan, gaya tertawanya yang terkesan lepas dan blak-blakan sebenarnya sudah ada sejak dirinya duduk di bangku SD. 

"Dari SD udah kayak gitu. Temen-temen SD, SMP aku juga kayak 'ketawa lo enggak berubah ya Nzy'. Ya alhamdulillah bisa jadi berkah, bisa bikin orang happy juga. Misalnya aku ketawa, terus dia jadi ketawa, aku juga jadi ikut ketawa," ungkapnya.

 


Dialog Diri Sendiri

Enzy Storia (Bambang E Ros/Fimela.com)

Enzy menambahkan, setiap orang tentu pernah merasakan momen insecure. Tapi yang terpenting menurutnya, bagaimana cara menyikapi keadaan tersebut sehingga tidak larut dalam keterpurukan.

"Jadi setiap merasa insecure aku biasanya berdialog sama diri sendiri. Mungkin orang bertanya ya, ngapain lo ngomong sama sendiri, tapi aku percaya yang bisa menyelamatkan diri kita ya kita. Jadi yang bisa ngasih semangat ya diri kita sendiri," pungkas Enzy. (M. Altaf Jauhar)

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya