Ivan Gunawan Minta Boy William Segera Nikahi Ayu Ting Ting, Ikut Senang dan 100 Persen Support

Ivan Gunawan mengomentari foto Ayu Ting Ting dan Boy William yang diunggah di medsos, baru-baru ini. Terang-terangan ia mendukung keduanya berjodoh.

oleh Wayan Diananto diperbarui 30 Jan 2023, 21:30 WIB
Ayu Ting Ting dan Boy William. (Foto: Dok. Instagram @ayutingting92)

Liputan6.com, Jakarta Hubungan Boy William dan Ayu Ting Ting belakangan menghangat. Terbaru, keduanya mengunggah foto berdua di akun Instagram terverifikasi ketika menghadiri acara resmi.

Boy William tampil dengan kemeja batik lengan panjang yang didominasi warna merah dipadu celana panjang hitam polos, sementara Ayu Ting Ting berkebaya lila.

Menyertai empat foto selfie dengan beragam angle, pelantun “Alamat Palsu” mencuap, “Bingung nulis caption, tolong bikini dong.” Di luar dugaan, Ivan Gunawan bereaksi.

Mengintip kolom komentar, desainer sekaligus presenter Brownis, menyahut, “Boy buruan dong nikahin aku.” Ivan Gunawan mengakhiri komentar dengan emotikon hati merah.


Saya Support Banget

Unggahan Ayu Ting Ting dan Boy William. (Foto: Dok. Instagram @ayutingting92)

Komentar ini menyita perhatian awak media yang kemudian mengonfirmasi benarkah Ivan Gunawan mendukung 100 persen kedekatan Ayu Ting Ting dan Boy William.

“Oh saya support banget. Saya senang banget,” ungkap bintang film Cinta 24 Karat kami lansir dari video wawancara di kanal YouTube Intens Investigasi, Senin (30/1/2023).

 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS


Bantuin Dong

Ivan Gunawan. (Foto: Dok. Instagram @ivan_gunawan)

“Makanya dia di caption (unggahan Instagram)-nya, kan menulis: Bantuin dong, bikinin caption dong,” Ivan Gunawan menambahkan seraya berharap keduanya berjodoh.

Desainer kelahiran 31 Desember 1981 itu mengaku komentar di kolom Instagram tersebut dia sendiri yang menulis. Ivan Gunawan berharap yang terbaik untuk Ayu dan Boy.


Makanya Aku Bantuin

Ayu Ting Ting dan Boy William. (Foto: Dok. Instagram @ayutingting92)

“Makanya aku bantuin, aku bilang: Boy cepat kawinin Ayu. Dari aku dong, itu aku yang menulis. Begitu,” pungkasnya. Selain Ivan Gunawan sejumlah selebritas mendoakan Ayu Ting Ting dan Boy William berjodoh.

Aku sih yes,” cetus Luna Maya seraya menyematkan sejumlah emotikon hati merah. “Kiyowo! Cocok fix!” Cut Tary menimpali. “Setuju pisan, please jadian!” Dinar Candy mengimbau.

Infografis: Aksesori Kepala Pengantin di Pernikahan Tradisional.  (Liputan6.com/Triyasni)    

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya