Liputan6.com, Jakarta - Persahabatan merupakan salah satu ikatan penting dalam kehidupan. Seorang sahabat biasanya mampu menjadi pendukung terbesar dalam setiap proses yang kita lalui.
Sebagai makhluk sosial, kita tidak akan lepas dari bantuan dan dukungan orang lain. Selain keluarga, sahabat adalah seseorang yang dapat dipercaya untuk menemani di kala suka dan duka.
Baca Juga
Advertisement
Maka tak heran jika banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengungkapkan eratnya sebuah ikatan persahabatan. Salah satunya melalui ungkapan kata-kata mutiara yang memiliki makna indah tentang persahabatan.
Selain sebagai ungkapan perasaan, kata-kata mutiara ini juga dapat menjadi pengingat diri agar lebih menghargai keberadaan seorang sahabat.
Merangkum dari laman dream.co berikut 25 kumpulan kata-kata mutiara islami tentang persahabatan dari para tokoh ternama.
Saksikan Video Pilihan ini:
Kumpulan Kata Mutiara Islami Persahabatan, 1-15
1. “ Seorang teman tidak bisa disebut sebagai teman sampai ia diuji dalam tiga keadaan; 1) Pada saat kamu membutuhkannya, 2) Bagaimana sikap yang ia tunjukkan di belakangmu, dan 3) Bagaimana sikapnya setelah kematianmu.” – Ali bin Abi Thalib
2. “ Bertemanlah dengan orang-orang yang selalu bertaubat atas dosa-dosanya. Karena sungguh mereka adalah orang-orang yang berhati lembut.” – Umar bin Khattab
3. “ Seorang teman sejati adalah, dia yang memberi nasehat ketika melihat kesalahanmu dan dia yang membelamu saat kamu tidak ada.” – Ali bin Abi Thalib
4. “ Agama seseorang sesuai dengan agama teman dekatnya. Hendaklah kalian melihat siapakah yang menjadi teman dekatnya.” (HR. Abu Daud dan Tirmidzi)
5. “ Teman sejatimu adalah orang yang selalu mengingatkanmu untuk peduli terhadap urusan akhiratmu.” – Abdul Qadir Jaillani
6. “ Orang yang bersedia mengkritikmu, berarti ia peduli tentang persahabatan denganmu. Sementara mereka yang menyembunyikan atau menutup-nutupi kesalahanmu, sesungguhnya mereka tidak peduli apapun tentang kamu.” – Ibnu Hazm
7. “ Di antara tanda-tanda ukhuwah yang sebenarnya ialah mau menerima kritikan dari teman, menutupi aib teman dan memberi maaf atas kesalahannya.” – Imam Syafi’i
8. “ Jangan menginginkan persahabatan dari orang yang tak menginginkannya darimu.” – Ali bin Abi Thalib
9. “ Jumlah teman yang kamu miliki mungkin terlihat banyak ketika kamu menghitungnya, akan tetapi itu akan menjadi sedikit ketika kamu sedang dalam situasi sulit.” – Ali bin Abi Thalib
10. “ Setiap teman yang engkau tidak mendapatkan faedah kebaikan darinya, maka jauhilah ia.” – Malik bin Dinar
11. “ Janganlah engkau bersahabat kecuali dengan seseorang yang dapat membantumu untuk mengingat Allah.” – Ibnu Mas’ud
12. “ Perbanyaklah berteman dengan orang-orang yang beriman, karena mereka memiliki syafa’at pada hari kiamat.” – Hasan Al-Bashri
13. “ Seorang teman sejati adalah dia yang memberi nasehat ketika melihat kesalahanmu dan dia yang membelamu saat kamu tidak ada.” – Ali bin Abi Thalib
14. “ Jika yang kamu cari adalah seorang teman yang sempurna, maka kamu tidak akan pernah punya teman.” – Rumi
15. “ Jangan beli persahabatan dengan harta. Karena ia tidak akan kekal dan jangan beli cinta dengan harta karena suatu saat iapun akan berkhianat.” – Jefry Al Buchori
Advertisement
Kumpulan Kata Mutiara Islami Persahabatan, 16-25
16. “ Persahabatan lebih kuat daripada panasnya permusuhan.” – Pramoedya Ananta Toer
17. “ Manusia yang wajar mesti punya sahabat, persahabatan tanpa pamrih. Tanpa sahabat hidup akan terlalu sunyi.” - Pramoedya Ananta Toer
18. “ Persahabatan sering berakhir dengan cinta, tetapi cinta kadang berakhir bukan dengan persahabatan.” – BJ Habibie
19. “ Bukankah, perjalanan yang seru itu dilihat dari persahabatan yang kita jalin dengan orang-orang baru? Bukankah, perjalanan yang hebat itu diukur dari seberapa banyak pelajaran yang kita ambil dan seberapa banyak kebaikan yang kita berikan?” – Fiersa Besari
20. “ Sahabat dalam kesulitan adalah sahabat dalam segala-galanya. Jangan sepelekan persahabatan. Kehebatannya lebih besar daripada panasnya permusuhan.” - Pramoedya Ananta Toer
21. “ Tapi apa memang persahabatan bisa kendur karena jarak? Aku yakin inti persahabatan tentu tidak rusak tapi jarak dan tempat tidak bisa berdusta, berpisah secara fisik bisa merenggangkan keintiman persahabatan karena tidak lagi disirami oleh pertemuan, canda, dan diskusi.” – Ahmad Fuadi
22. “ Persahabatan bukanlah sebuah kesempatan, tapi merupakan tanggung jawab yang manis.” - Khalil Gibran
23. “ Menjadi seorang teman adalah pekerjaan mudah, tapi persahabatan adalah buah yang lama berbuah.” – Aristoteles
24. “ Bukankah, perjalanan yang seru itu dilihat dari persahabatan yang kita jalin dengan orang-orang baru? Bukankah, perjalanan yang hebat itu diukur dari seberapa banyak pelajaran yang kita ambil dan seberapa banyak kebaikan yang kita berikan?” – Fiersa Besari
25. “ Persahabatan juga cinta. Bedanya, kita tidak perlu dandan lama, milih-milih baju lama, bercermin lama, setiap kali mau bertemu dengan sahabat baik. Pun kita tidak merajuk, dikit-dikit ngambek atas hal-hal kecil dengan sahabat baik.” – Tere Liye