Liputan6.com, Jakarta - Ayu Ting Ting kembali akrab dengan sahabatnya, Boy William. Sampai-sampai tak sedikit yang menginginkan keduanya berjodoh, termasuk Ivan Gunawan.
Saat ini pelantun "Sambalado" tengah berada di Eropa bersama keluarganya. Boy William pun sempat mengomentari di kolom yang tersedia di akun Instagram Ayu Ting Ting.
Baca Juga
Ivan Gunawan Ingatkan Ayu Ting Ting Sudah Saatnya Punya Pasangan, Buntut Isu Pacaran dengan Boy William
Boy William dan Ayu Ting Ting Pamer Momen Kondangan Bareng, Billy Syahputra Isyaratkan Cemburu tapi Malah Kena Rujak Netizen
Ivan Gunawan Minta Boy William Segera Nikahi Ayu Ting Ting, Ikut Senang dan 100 Persen Support
Advertisement
Tak hanya itu, Ayu Ting Ting dan Boy William juga menyempatkan diri untuk video call. Hal itu terlihat dari kanal YouTube Intens Investigasi, Selasa (7/2/2023).
Dalam percakapan tersebut, Boy William menanyakan keadaan Ayu Ting Ting selama berada di Eropa.
Pakai Bahasa Korea
Tak hanya itu, Boy William dan Ayu Ting Ting juga bercakap-cakap dalam bahasa Korea. Bahkan, Boy memanggil Ayu dengan sebutan Jagiya yang artinya sayang.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Kangen?
Boy William juga menanyakan perasaan Ayu Ting Ting yang tengah berada jauh darinya. Saat ditanya seperti itu, wajah Ayu pun malu-malu.
"Kamu kangen ya sama aku?" tanya Boy.
"Enggak, dari kemaren kan pada minta aku live. Terus aku live," jawab Ayu.
"Gini, kamu enggak usah nyalah-nyalahin netizen. Kangen ya udah kangen, simple. Hidup dibikin simple aja," timpal Boy yang membuat Ayu tersenyum malu.
Beri Pujian
Tak hanya dekat dengan Ayu Ting Ting, Boy William juga sudah cukup akrab dengan putri semata wayang Ayu, Bilqis. Ia pun tak sungkan untuk memberikan pujian kepadanya.
"Bilqis itu pinter banget anaknya, Bilqis itu pinter bahasa Inggris nya. Bilqis kan sekolahnya belajar Inggris terus, dan dia terus ngomong Inggris terus sama teman-temannya. Jadi kemarin pas ngobrol sama Bilqis, kita omong bahasa Inggris, kita ngomongin Disneyland, ngomongin nanti dia mau jalan-jalan nih ke Eropa. Jadi kita saling cerita-cerita aja di Eropa, di Eropa ada apa aja, di Disneyland ada apa aja," beber Boy William.
Advertisement