Liputan6.com, Jakarta Deretan pemain serial Para Pencari Tuhan (PPT) merasa bangga telah mendapat penghargaan dari MURI (Museum Rekor Dunia Indonesia) atas eksistensinya selama 15 tahun sebagai serial religi Ramadan.
Terutama Jarwo Kwat, Udin Nganga, dan Asrul Dahlan, tokoh-tokoh legendaris yang selalu hadir menghiasi serial PPT di setiap jilidnya.
"Senang sekali 16 tahun menua bersama di sana (PPT). Enggak terasa 16 tahun selalu dipercaya pak haji Deddy masih dikasih kepercayaan saya menjadi Pak Jalal," ujar Jarwo Kwat di SCTV Tower, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (7/3/2023).
"Sekarang diapresiasi mendapat MURI. Mudah-mudahan selalu ada season berikutnya, karena para pemirsa selalu menunggu," sambungnya.
Baca Juga
Advertisement
Memetik Banyak Pelajaran
Sementara itu, Udin Nganga mengaku banyak pelajaran yang dipetik selama terlibat di serial PPT. Apalagi Udin banyak mendapat tuntutan akting yang diakuinya sangat menantang.
"Alhamdulillah dari PPT pertama, dari saya kurus sampai bengkak. Alhamdulillah berkah, banyak belajar di situ, banyak masukan dari pak haji (Deddy Mizwar). Tantangan aktingnya selalu luar biasa," aku Udin.
Advertisement
Ingin Tetap Ada hingga Kiamat
Menjadi serial yang ditunggu dengan segudang apresiasi yang didapat, Asrul Dahlan berharap serial PPT terus hadir setiap Ramadan tiba. Seraya berkelakar, ia ingin serial ini tetap ada hingga Kiamat tiba.
"Alhamdulillah kita sudah 16 tahun dan mendapat penghargaan dari MURI. Saya berharap PPT jadi program sampai kiamat, enggak berhenti," kata Asrul berseloroh.
Alur Cerita yang Berbeda
Di tahun 2023 ini, serial PPT jilid 16 akan kembali hadir dengan alur cerita yang berbeda dari jilid-jilid sebelumnya. Di jilid ini, PPT menceritakan sekumpulan anak punk yang mencari jati diri mereka melalui ajaran agama Islam.
Selain Jarwo Kwat, Udin Nganga, dan Asrul Dahlan, PPT jilid 16 akan dibintangi Renaga Tahier, Cindy Nirmala, Janis Aneira, Edbert Destiny, El Manik, serta Shahnaz Haque. (Liputan6.com/M. Altaf Jauhar)
Advertisement