Uniknya Emas Bertema Harry Potter, Cocok Buat Investasi Sambil Salurkan Hobi

Emas seri Harry Potter Dream Fantasy keluaran Lotus Archi ini dikemas dalam dua jenis.

oleh Liputan6.com diperbarui 09 Feb 2023, 06:26 WIB
Ilustrasi Harga Emas. Emas seri Harry Potter Dream Fantasy keluaran Lotus Archi ini dikemas dalam dua jenis. Foto: Freepik

Liputan6.com, Jakarta PT Elang Mulia Abadi Sempurna (Lotus Archi) kembali berinovasi sekaligus memanjakan para penggemar Harry Potter dengan meluncurkan produk emas Logam Mulia bertema Harry Potter Dream Fantasy. Produk yang dikemas dalam bentuk buku tersebut juga menawarkan bonus koin emas setiap pembelian satu set.

Presiden Direktur Lotus Archi Rudy Suhendra mengatakan pihaknya berupaya membuat investasi tetap menarik dan menyenangkan. Salah satunya, lanjut Rudy, dengan menawarkan tema Harry Potter.

“Kali ini kami berinovasi dengan memfasilitasi kerinduan para penggemar Harry Potter. Melalui ‘Harry Potter Dream Fantasy’, masyarakat Indonesia dapat berinvestasi sekaligus melengkapi koleksi produk dari novel fantasi ternama tersebut,” ujar Rudy di Jakarta, Selasa (7/2).

Adapun, seri Harry Potter Dream Fantasy keluaran Lotus Archi ini dikemas dalam dua jenis. Pertama, produk ini dapat dibeli satuan dengan berat 0,5 gram.

Kedua, produk tersebut juga ditawarkan dalam bentuk buku. Setiap set bukunya tersebut, terdapat 5 buah emas dengan berat masing-masing 0,5 gram.

“Kami juga memberikan bonus 0,1 gram koin emas untuk pembelian satu set buku Harry Potter Dream Fantasy”, jelas Rudy.

Produk terbaru Lotus Archi tersebut dapat dibeli dengan mudah melalui website resmi di www.lotusarchi.com dan akun resmi LotusArchi di Tokopedia.

 


Kadar Terpercaya

Produk emas Lotus Archi bertema Harry Potter.

Produk emas Lotus Archi sendiri merupakan logam mulia dengan kadar terpercaya dan puritas tertinggi sebesar 99,99 persen. Setiap emas Lotus Archi juga telah dilengkapi dengan sertifikat asli dan dikemas dalam fitur keamanan berlapis untuk memastikan keamanannya. Produk emas Lotus Archi juga memiliki nomor seri yang unik dan dapat dicek keasliannya melalui aplikasi LA CertiTrack.

Sebelumnya, Lotus Archi juga mengeluarkan produk emas dengan beragam desain menarik dan ukuran seperti Indonesia Series, Chinese New Year Series, Warner Bros Series, Gift Series, hingga Paper Gold Collection.

“Kami ingin mengajak masyarakat untuk berinvestasi emas sejak dini, tentunya dengan kemasan yang lebih menarik dan lebih modern, dan dapat dijadikan tabungan untuk masa depan,” kata Rudy.


Ramalan Harga Emas di Tengah Ekonomi Global Tak Pasti

Ilustrasi Harga Emas Hari Ini di Dunia. Foto: DAVID GRAY | AFP

Harga emas diperkirakan bakal tembus Rp 1 juta per gram pada tahun ini. Co Founder & COO PT Indonesia Logam Pratama, Andreas Setiawan mengatakan, perkiraan itu merujuk pada data historis harga emas yang naik 7–12 persen tiap tahun selama lima tahun terakhir.

"Lima tahun terakhir, emas itu kenaikan harganya kurang lebih di antara 7—12 persen setiap tahun. Tahun lalu itu harga emasnya Rp 820 ribu—920 ribu-an per gram. Dengan menggunakan asumsi kenakan yang sama di kisaran 7–12 persen, maka harganya tahun ini bisa mencapai Rp 1 juta bahkan di pertengahan tahun," kata dia dalam Money Buzz, Selasa, 7 Februari 2023.

Secara garis besar, Andreas mengatakan naik atau turunnya harga emas dipengaruhi oleh supply demand. Seperti hukum pasar pada umumnya, saat demand lebih tinggi dari supply, harga naik.

Sebaliknya, saat supply lebih banyak dari demand maka harga berpotensi lesu. Biasanya,orang berbondong-bondong beli emas karena melihat aset ini sebagai safe haven pada situasi ekonomi yang tidak pasti.

"Jadi sering ada ketidakpastian entah itu perang, krisis, dan sebagainya maka cenderung harga emas naik (karena demand meningkat," imbuh dia.

Pada Jumat akhir pekan lalu, harga emas menukik 2,5 persen ke USD 1.864,79 per ons. Harga emas berjangka AS pun terguling 2,7 persen ke USD 1.878,10 per ons. Sementara itu, harga emas Treasury pada waktu yang sama, naik 0,08 persen.

 


Pasar Cerna Data Ekonomi

Ilustrasi Harga Emas

Menurut pakar logam mulia di Gainsville Coins, Everett Millman, pasar mencerna banyak data ekonomi. Tidak hanya laporan ketenagakerjaan, tetapi juga nada bank sentral itu juga menjadi perhatian mereka.

"Pasar ingin menafsirkan Powell sebagai dovish. Tapi, fungsi reaksi Fed akan sulit diprediksi. Itulah alasan utama emas turun,” kata Millman, mengutip riset Treasury.

Harga emas memang telah merangkak dari USD 1.700 per ons ke USD 1.900 per ons. Namun, minggu ini, analis memperkirakan akan terjadi lebih banyak penjualan emas. Harga emas pun diperkirakan bergerak di USD 1.800-USD 1.870 per ons.

Kini investor menunggu sederet hal-hal penting yang akan terjadi minggu ini, yaitu pidato Powell di Economic Club of Washington, klaim pengangguran AS, dan sentimen konsumen Michigan. 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya