Liputan6.com, Jakarta - Pedangdut Cita Citata memamerkan buku nikah di fitur Insta Story Instagramnya. Cita memperlihatkan buku nikah tersebut untuk menjawab pertanyaan yang kerap diajukan mengenai statusnya sebagai istri Didi Mahardika.
"Ini ceunah yang ditanyain?" tulis Cita Citata dikutip dari unggahannya pada Sabtu (11/2/2023).
Masih dalam Insta Story-nya, Pelantun lagu "Sakitnya Tuh di Sini" memposting beberapa tanya jawab yang kerap disampaikan kepadanya.
Mulai dari pertanyaan kapan nikah, alasan tidak mempublikasikan pernikahan tersebut, hingga acara pernikahan yang digelar secara sederhana.
Baca Juga
Advertisement
Datang Pertanyaan Lain
"Kamu nanyyyaaa!!!! Kapan nikah? "Nih udah". Ko ngga dipublish biar ngga jadi fitnah? "Nih udah". Ko nikahnya gtu doang? "Terus kudu pie, kudu kumaha?" tulis Cita Citata.
Kendati sudah menjawab rasa penasaran orang tentang statusnya, ternyata pertanyaan yang datang tak sampai di situ. Cita seolah sudah menduga akan ada pertanyaan-pertanyaan lain yang dilontarkan mengenai kehidupannya.
Advertisement
Momen Bareng Ibunda dan Didi
"Habis itu lanjuttt Kapan punya anak? Ko anaknya gitu sih? Ko gendut abis lahira ngga kurus? Ko? Ko? Ko? Ko?. Ah sudahlah sudah ku tebak akhirnya gimana. Mending ketawa aja," tulis Cita dalam postingannya tersebut.
Jika dilihat dari unggahan terbaru di Instagramnya, Cita mengabadikan momen kebersamaannya dengan ibunda dan Didi Mahardika. Menyertai unggahan tersebut, Cita mengungkapkan rasa syukurnya telah dipertemukan dengan lelaki yang selalu tegar, dan tidak pernah mengeluh.
Dipertemukan dengan Lelaki Gagah dan Kuat
"Aku dilahirkan dan tumbuh kecil oleh bidadariku dengan hidup di ombak yang kencang, membuatku bertekad ingin jadi anak yang kuat menerjang lautan kecil. Lalu setelah dewasa waktu mempertemukan dengan lelakiku yang gagah dan kuat di hantam ombak badai yang sangat kencang di laut yang besar tapi tidak pernah sedikitpun mengeluh dan selalu sabar.. Mereka hidupku . Mereka inspirasiku," tulis Cita sebagai keterangan foto yang diunggahnya.
Unggahan Cita pun menuai reaksi dari warganet. Tak terkecuali Didi Mahardika yang turut meninggalkan jejaknya di kolom komentar Cita Citata.
"Hi kamu mari kita bercerita kisah yang sama bahwa masih ada orang orang yang sangat menyayangi kita dan menjadi inspirasi selama kita hidup #bersyukur." tulis Didi Mahardika. (M. Altaf Jauhar)
Advertisement