Liputan6.com, Jakarta Belakangan ini, berbagai daerah di Indonesia sedang dilanda musim hujan. Beberapa daerah juga terkena dampak banjir akibat curah hujan yang tinggi. Salah satunya di Kota Makassar. Banjir yang melanda pada Senin (13/2/2023) itu sudah masuk ke perumahan penduduk.
Meski diimbau untuk mengungsi, sebagian warga ada yang memilih untuk bertahan di rumah masing-masing. Seperti yang terlihat pada sebuah video yang diunggah oleh laman TikTok @sleepymore. Dalam unggahan tersebut, tampak beberapa orang pemuda justru asyik berenang di tengah banjir.
Advertisement
Bukan di halaman luas, namun mereka tampak berenang di dalam rumah. Namun, ada yang berbeda dengan banjir kali ini. Banjir yang terjadi di Makassar ini tampak berbeda dari banjir di daerah lain. Banjir kali ini airnya jernih, sehingga dijadikan arena berenang oleh para pemuda dalam video tersebut.
"Banjirr Asikin aja #makassar," tulis pemilik akun TikTok @sleepymore pada keterangan unggahan, dikutip Liputan6.com pada Rabu (15/2/2023).
Para pemuda asyik berenang
Banjir merupakan musibah yang membuat orang kesusahan dengan akibat yang ditimbulkan. Pasalnya, rumah dan akses menuju ke suatu tempat menjadi terhambat begitu pula dengan aktivitas manusia. Namun, di balik bencana itu, sebagian orang tampak menghibur diri agar beban sedikit berkurang dan tidak tenggelam dalam kesedihan.
Dalam video tersebut, memperlihatkan beberapa pemuda yang asyik berenang saat banjir. Mereka tampak berada di dalam rumah yang kemungkinan adalah ruang tamu. Pasalnya, ruangan itu terdapat beberapa kursi, dan ada pintu menuju ke dalam ruangan lain. Tampak dua pemuda yang bergantian berenang dengan gaya bebas.
Oleh karena tempatnya yang sempit, mereka hanya bisa berenang dalam jangkauan yang dekat. Beberapa teman lainnya tampak menonton sambil tertawa, termasuk sang perekam. Mereka tak ambil pusing dengan rumah yang terkena banjir dan malah memanfaatkannya sebagai sarana hiburan.
Advertisement
Salah fokus ke air banjir yang jernih
Video yang menuai atensi warganet itu pun diunggah ulang oleh beberapa akun media sosial. Salah satunya di laman Twitter @askrlfess. Dalam unggahannya, mereka justru menyoroti air banjirnya yang terlihat jernih. Air yang menggenang di dalam rumah itu tidak terlalu tinggi. Pantulannya pun indah berpadu dengan lantai keramik putih.
"Salfok banjir di Makassar bening banget," tulis akun Twitter @askrlfess.
Netizen salah fokus karena umumnya air banjir cenderung keruh dan kotor. Namun, air yang masuk ke dalam rumah tersebut justru tampak jernih. Air jernih itulah yang membuat para pemuda tersebut tampak senang bermain air.
Komentar netizen
Video TikTok berdurasi 7 detik itu langsung viral di media sosial, kini telah meraup penonton sebanyak 3,2 juta. Suasana yang jarang terjadi itu membuat para pemuda dalam video terlihat betah sambil asyik bermain air karena jernih. Netizen yang takjub dengan kejadian itu menuliskan respons dengan berbagai komentar.
"Banjir Makassar kek adem sari kalo di Jakarta kek milo," tulis akun @sportcheanel3.
"Kalo banjirnya sejernih itu sih aku juga happy aja," tulis akun @rinisulistiawati7.
"Ternyata bahagia itu sederhana ya," tulis akun @yanti_yaza.
"Manusia manusia positif yg selalu menerima anugrah Allah dgn cara bersyukur apapun itu," tulis akun @mikkyvatar.
"Air banjirnya jernih," tulis akun @afikarafani1.
Advertisement