Relawan Joman Dukung Prabowo, Hasto PDIP: Pagi Kedelai, Sore Tempe

Ketua Umum Jokowi Mania (Joman) Emmanuel Ebenezer, menyampaikan dukungan kelompoknya terhadap Prabowo Subianto untuk maju sebagai calon presiden beberapa hari lalu. Terkait hal tersebut, Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan, hal tersebut biasa di tingkatan relawan.

oleh Putu Merta Surya Putra diperbarui 19 Feb 2023, 14:00 WIB
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bertemu dan mendapat dukungan dari Relawan Jokowi Mania alias Joman. (Foto: Dokumentasi tim media Prabowo Subianto).

Liputan6.com, Jakarta Ketua Umum Jokowi Mania (Joman) Emmanuel Ebenezer, menyampaikan dukungan kelompoknya terhadap Prabowo Subianto untuk maju sebagai calon presiden beberapa hari lalu.

Terkait hal tersebut, Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan, hal tersebut biasa di tingkatan relawan.

“Ya kalau di Jawa itu ada pagi kedelai, sore tempe. Biasa berubah-ubah,” kata dia di Lebak, Banten, Minggu (19/2/2022).

Dirinya mengungkapkan, hanya partai yang selalu kokoh dukungannya.

“Hanya partai yang kokoh. Karena partai digerakkan oleh ideologi, platform, oleh sejarah dan oleh masa depan,” jelas Hasto.

Dia pun menegaskan, tak semua relawan bisa berubah-ubah. Ada sejumlah relawan juga tak pragmatis.

“Ada beberapa relawan, tidak semua, yang digerakkan oleh pragmatisme politik oleh pagi kedelai sore tempe tersebut,” pungkas Hasto.

Sebelumnya, Sebagai ketua umum Jokowi Mania, Emmanuel Ebenezer memastikan dukungannya kali ini mematenkan nama kelompoknya menjadi Prabowo Mania 08. Selanjutnya, Emmanuel akan melakukan sosialisasi dan konsolidasi tentang visi misi Prabowo untuk Pemilu Presiden 2024.

“Dukungan ini tidak tiba-tiba kita sudah rapatkan di internal selama lima bulan dan sepakat untuk mendukung Prabowo di 2024. Selanjutnya kita akan konsolidasi untuk mendukung Pak Prabowo,” Emmanuel memungkasi.


Sambutan Prabowo

Diketahui, Ketua Umum Jokowi Mania (Joman) Emmanuel Ebenezer, menyampaikan dukungan kelompoknya terhadap Prabowo Subianto untuk maju sebagai calon presiden 2023. Hal itu dibuktikan, dengan mengenakan baju bertuliskan Prabowo Mania 08 atau yang disingkatnya PM 08.

“Saya mendapat kejutan dari Emanuel Ebenezer yang membuka baju, isinya bertuliskan Prabowo Mania 08!,” seru Prabowo saat ditanya awak media di Rumah Kertanegara Jakarta, Kamis (16/2/2023).

Prabowo juga mengaku, dirinya merasa aman tersanjung dan dihormati atas dukungan Emmanuel dan kelompoknya. Bahkan, Prabowo menegaskan dukungan tersebut telah membuatnya merasa 23 tahun lebih muda dari usianya yang sekarang telah memasuki angka 71 tahun.

“Saya merasa dihormati, jiwa saya merasa tersanjung dan dengan dukungan ini saya mendapat energi lebih muda 23 tahun,” canda sang menteri pertahanan ini.

Prabowo mengaku enggan berpanjang lebar, intinya dirinya mengucapkan rasa terimaksinya atas dukungan yang diberikan oleh Emmanuel dan kelompok Prabowo Mania 08.

“Saya tidak panjang lebar, intinya adalah terimakasih, ini sebuah kehormatan! Inilah demokrasi,” Prabowo memungkasi.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya