Red Velvet Gelar Solo Konser Pertama di Tahun 2023, Fans Sibuk Bikin Teori soal Konsep Poster

Red Velvet mengumumkan konsernya yang bertajuk Red Velvet 4th Concert: R to V di KSPO Demo Seoul dan dapat disaksikan secara online melalui Beyond LIVE.

oleh Alifia Nur Fauziah diperbarui 03 Mar 2023, 15:00 WIB
Red Velvet 4th Concert: R to V (Soompi)

Liputan6.com, Jakarta - Red Velvet girlband asal Korea Selatan yang beranggotakan Irene, Seulgi, Wendy, Joy, dan Yeri, akhirnya menggelar kembali menggesar konser solo  setelah tiga tahun lima bulan.

Red Velvet mengumumkan konsernya yang bertajuk Red Velvet 4th Concert: R to V melalui akun twitter @RVsmtown, pada tanggal cantik Jumat (3/3/2023).

Red Velvet akan mengadakan konser ke-4 mereka pada tanggal 1 dan 2 April dan mengisi panggung dengan musik + penampilan unik mereka!” tulis dalam akun @RVsmtown.

Konser ini akan dilangsungkan di KSPO Demo Seoul dan dapat disaksikan secara online melalui Beyond LIVE. Untuk fan club dapat memesan tiket mulai 7 Maret dan untuk umum pemesanan dapat dilakukan pada 9 Maret 2023.


Teori Fans

Teori fans mengenai konsep poster konser Red Velvet. (Twitter/manamezoe)

Pengumuman dari konser Red Velvet ini langsung jadi trending di twitter dengan kata kunci R to V.

Netizen pun ramai membanjiri cuitan di twitter, ada fans yang memberikan teori mengenai konsep dari poster konser Red Velvet ini. Mulai dari pengambilan foto, hingga pakaian yang dikenakan oleh Red Velvet.

Jadi saya perhatikan referensi dari comeback terbaru mereka di poster konser Red Velvet ini. R to V: lirik dari Birthday. Ballerina shadow: Konsep foto Feel My Rhythm. Pakaiannya : Wildside. Semoga ada referensi lain dari Queendom,” tulis akun @manamezoe.


Fans Indonesia

ReVeluv (sebutan untuk fans Red Velvet) Indonesia juga turut meramaikan lini masa twitter dengan menuliskan beberapa cuitan yang berharap semoga Red Velvet melaksanakan konser di Indonesia.

Red Velvet R to V Solo Concert di Indonesia Please,” kata @Kikuzero.

Lainnya juga menantikan hadirnya konser Red Velvet di Indonesia. "R to V kapan ya kira2 ke sini apakah akhir tahun atau awal tahun 2024,” kata @nikitaehoo.


Red Velvet Ke Indonesia

Potret Red Velvet Tampil dengan Busana Feminim di Indonesia, credit: @redvelvet.smtown

Pada kesempatan terakhir Red Velvet pernah ke Indonesia untuk menghadiri acara Allo Bank Festival 2022 yang dilaksanakan di Senayan, Jakarta.

Dan sebelumnya pada tahun 2019 Red Velvet sempat datang beberapa kali ke Indonesia pada acara Korean Wave 2019 (April), Event Fans signing (Agustus), dan Super K-pop Festival 2019 (September).

Infografis Keuntungan iPhone terhadap Apple (Liputan6.com/Abdillah)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya