Potret Backstage Konser NCT Dream di Indonesia yang Melokal Banget, Ada Batik Sampai Gebyok

NCT Dream sudah merampungkan konser mereka di ICE BSD City, Tangerang, pada 4-6 Maret 2023 lalu. Meski Mark dkk sudah pulang ke Korea Selatan, kenangan indah bersama NCTzen masih tertinggal. Para membernya juga masih membagikan foto, termasuk potret backstage, yang ternyata kaya dengan muatan lokal.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 08 Mar 2023, 18:30 WIB
NCT Dream di Indonesia. (Foto: Instagram/ nct_dream)
NCT Dream sudah merampungkan konser mereka di ICE BSD City, Tangerang, pada 4-6 Maret 2023 lalu. Meski Mark dkk sudah pulang ke Korea Selatan, kenangan indah bersama NCTzen masih tertinggal. Para membernya juga masih membagikan foto, termasuk potret backstage, yang ternyata kaya dengan muatan lokal.
Dari akun resmi NCT Dream, ditampilkan sejumlah foto Renjun dkk di belakang panggung. Terlihat kentalnya nuansa budaya Tanah Air dalam foto-foto ini. (Foto: Instagram/ nct_dream)
Lihat saja detail di ruang tunggu NCT Dream saat konser di Indonesia. Ada gebyok Jawa yang penuh ukiran di bagian latar belakang, dan kain batik dijulurkan di belahan dinding lain. (Foto: Instagram/ nct_dream)
Keindahan gebyok kayu ini membuat para member NCT Dream hobi berpose dengan menjadikannya latar belakang. Lihat saja unggahan Jaemin berikut ini. (Foto: Instagram/ na.jaemin0813)
Selain gebyok Jawa, desain interior ruang tunggu ini juga mendapat pengaruh dari Bali, berupa penggunaan kain Prada. Kain dengan detail warna emas ini dipasang pada cermin berlampu alias vanity mirror. (Foto: Instagram/ leejen_o_423)
Vainity Mirror ini juga jadi tempat favorit para member NCT Dream untuk berpose. "Indonesia! Aku menerima energi yang begitu besar dari kalian sepanjang tiga malam terakhir!" tulis Na Jaemin dalam unggahannya. (Foto: Instagram/ na.jaemin0813)
Mark juga membagikan fotonya di ruang tunggu dengan hiasan berupa anyaman ini. "I was busy," tulisnya di caption. (Foto: Instagram/ onyourm__ark)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya