Liputan6.com, Jakarta Valentino Rossi sudah resmi pensiun sejak akhir MotoGP 2021. Dia sudah setahun pindah haluan ke balap mobil untuk memuaskan hobinya di balapan.
Meski begitu, Rossi tetap memantau perkembangan tim balap miliknya, Mooney VR46 Ducati. Tak hanya memantau, Rossi terkadang menjajal motor dengan spek superbike beberapa kali saat tes di Portimao dan sirkuit Misano.
Advertisement
Penampilan Rossi dengan motor balap membuat pembalap VR46 Ducati, Marco Bezzechi terkejut. Dia membenarkan kalau bosnya itu masih oke.
"Dia masih kencang? Sayangnya iya betul! Di Misano, dia membuat saya terkejut! Tapi lain waktu saya akan mengalahkan dia," kata Bezzecchi seperti dikutip crash.
Rossi saat ini terus menjadi panutan buat pembalap manapun.Sosoknya yang melegenda belum bisa digantikan pembalap manapun untuk saat ini.
Terus Memantau
Rossi memang hanya tampak sesekali saja datang ke paddock VR46. Namun Bezzecchi memastikan sang bos terus mengikuti progres yang diperlihatkan para pembalap.
"Saat kami berlatih, kalau dia tak ada di paddocok, dia akan memantau kami di bagian lain dunia. Paling banyak saat di rumahnya, dia juga berlatih dengan kami," kata pembalap asal Italia ini.
"Jadi kalaupun Anda tak melihat dia dengan kami, dia ada bersama kami. Kami paham momennya akan tiba saat Rossi pensiun dan meninggalkan paddock. Pada akhirnya, kami memang harus menjadi yang terbaik sebisa mungkin."
Advertisement
Menang di 2023
Sementara itu, Rossi berharap dua pembalapnya Bezzecchi dan Luca Marini bisa memenangkan salah satu seri di MotoGP 2023. Ini dikatakannya saat launching tim VR46.
"Saya berharap hasil luar biasa bisa diraih Mooney VR46 Racing Team. Tahun lalu, kami debut di MotoGP dan juga setelah beberapa musim di Moto3 dan Moto2," katanya.
"Kami kencang, meski tim kami tergolong baru. Tim melakukan kerja yang bagus, berjuang raih podium. Kami punya dua pembalap berpengalaman, semoga bisa raih kemenangan pertama."