Liputan6.com, Jakarta - Pangeran Harry dan Meghan Markle telah diundang ke penobatan Raja Charles III pada 6 Mei 2023. Sejauh ini, keluarga Sussex belum memberi kepastian akan hadir atau tidak.
Melansir Marie Claire, Jumat (10/3/2023), mereka tidak akan memberi kepastian sampai mencapai serangkaian kompromi dengan Raja dan keluarga Kerajaan Inggris. Setidaknya ada empat syarat yang katanya diajukan Meghan dan Harry terkat ini:
Baca Juga
Putri Lilibet Diana Anak Pangeran Harry dan Meghan Markle Dibaptis, Pangeran William - Kate Middleton Diundang tapi Tak Datang
Lilibet Anak Harry dan Meghan Markle Dibaptis, Resmi Sandang Gelar Putri Kerajaan Inggris
Pangeran Harry - Meghan Markle Akhirnya Dapat Undangan Penobatan Raja Charles III, Belum Tahu Bakal Datang atau Tidak
Advertisement
1. Perayaan ulang tahun Archie
"Ulang tahun Archie jatuh pada 6 Mei, hari penobatan, dan keluarga Sussex ingin keluarga kerajaan mengakui itu," kata seorang sumber pada OK!. "Kelurga Sussex telah meminta semacam perayaan atau pengakuan untuk dimasukkan ke dalam rencana hari itu guna memastikan bahwa (momen perayaan) ulang tahun keempat Archie tidak akan hilang selama hari yang penting itu."
2. Tempat tinggal selama di Inggris
Menyusul pengusiran mereka dari Frogmore Cottage di Windsor, keluarga Sussex kabarnya ditawari sebuah apartemen di Istana Buckingham. Tapi, mereka justru meminta tinggal bersama Putri Eugenie dan keluarganya di Frogmore, menurut sumber OK!.
"Mereka ingin anak-anak mereka menghabiskan waktu dengan anggota keluarga lain, terutama sepupu mereka August yang kira-kira seumuran dengan Lilibet. Kedua pasangan itu sangat akrab dan sangat ingin anak-anak mereka dekat," kata seorang sumber.
3. Kemunculan di balkon Istana Buckingham
Sumber ini menambahkan bahwa keluarga Sussex dilaporkan ingin ikut muncul di balkon Istana Buckingham pada hari itu. "Ini bisa jadi masalah nyata karena Istana telah mempersempitnya jadi hanya anggota keluarga Kerajaan Inggris yang bekerja yang akan muncul di balkon," kata sumber itu. "Harry dan Meghan sangat ingin jadi bagian dari momen keluarga yang spesial itu."
4. Jaminan Keamanan
Terakhir, pasangan yang berbasis di California ini mendesak kejelasan bahwa mereka dan anak-anak mereka akan aman jika kembali ke Inggris.
"Masih ada kasus hukum yang sedang berlangsung antara keluarga Sussex dan Home Office mengenai keamanan mereka. Pasangan itu menginginkan keamanan lebih saat mereka berada di Inggris dan ini perlu diselesaikan sebelum mereka menghadiri penobatan," kata sumber itu.
Dalam kabar sebelumnya, Lilibet Diana, anak kedua Harry dan Meghan, resmi menyandang gelar putri kerajaan Inggris. Hal itu terungkap setelah Lili, sapaan akrabnya, menjalani pembaptisan dalam upacara privat.
Melansir The Sun, 9 Maret 2023, Harry dan Raja Charles III sepakat memberi Archie dan Lilibet Diana gelar baru setelah berdiskusi seusai pemakaman Ratu Elizabeth II. Gelar kerajaan itu pertama kali digunakan saat Lilibet dibaptis di California, pekan lalu.
"Saya dapat mengonfirmasi Putri Lilibet Diana telah dibaptis pada Jumat, 3 Maret 2023 oleh Archbishop Los Angeles, Pendeta John Taylor," kata juru bicara Meghan dan Harry pada People.
Advertisement
Gelar Kerajaan untuk Anak Harry dan Meghan
Llibet akan menggunakan gelar putri dalam acara formal, tidak dalam kegiatan sehari-hari. Harry dan Meghan dinilai sangat berusaha mempertahankan hak kebangsawanan anak-anak mereka. Namun, mereka akan memberi kesempatan Lili dan Archie memutuskan sendiri apakah tetap menggunakan gelar Kerajaan Inggris tersebut saat mereka dewasa nanti.
Sebagai cucu dari Raja Inggris yang berkuasa, Archie dan Lili secara otomatis adalah pangeran dan putri. Mereka juga berhak mengenakan titel Yang Mulia jika mereka mau.
Ketika Archie lahir pada Mei 2019, dia berada di urutan ketujuh dalam garis suksesi. Meskipun dia adalah cicit dari Ratu Elizabeth II, dia bukanlah anak sulung dari calon raja sehingga tidak secara otomatis menjadi seorang pangeran.
Pihak Istana Buckingham mengatakan situs web kerajaan, yang saat ini menyebut anak-anak Meghan dan Harry sebagai Tuan Archie dan Nona Lilibet, akan diperbarui untuk mencerminkan perubahan tersebut. Itu terjadi karena Harry dan Meghan belum memutuskan apakah mereka akan menghadiri acara penobatan Raja Charles III pada 6 Mei 2023.
Diusir dari Rumah di Inggris
Seperti telah disinggung, Pangeran Harry dan Meghan Markle harus mencari tempat tinggal baru di Inggris saat mereka kembali ke negara itu. Perwakilan pasangan Sussex mengonfirmasi bahwa Raja Charles III telah mengusir pasangan itu dari rumah mewah mereka di Windsor.
"Kami bisa mengonfirmasi bahwa Duke dan Duchess of Sussex telah diminta mengosongkan kediaman mereka di Frogmore Cottage," kata seorang perwakilan pada Page Six, dikutip 3 Maret 2023.
Sebelumnya, sumber menyebutkan bahwa Raja Inggris berusia 74 tahun itu berencana memberikan rumah dengan lima kamar tidur itu pada adiknya, Pangeran Andrew. Ia terancam ditendang keluar dari Royal Lodge yang mewah menyusul keputusan Charles memotong dana perawatan properti kerajaan itu.
Setelah Harry dan Meghan pindah ke California pada 2020, Raja tidak menawari pasangan itu properti kerajaan lain. Mereka juga telah mengepak barang-barang yang tertinggal ke Amerika.
Setelah informasi pengusiran mereka dari Frogmore Cottage beredar, Harry dan Meghan terlihat muncul di publik dengan senyum lebar. Mereka disebut pergi keluar untuk kencan malam di spot populer Hollywood, San Vicente Bungalows, pada 28 Februari 2023.
Advertisement