Hasil MPL ID S11 Jumat 10 Maret: Alter Ego Pecundangi Evos Legends 2-0 Tanpa Balas

Tidak tanggung-tanggung, Alter Ego sukses pecundangi tim Evos Legends dengan skor akhir 2-0 tanpa balas di MPL ID S11 hari ini.

oleh Yuslianson diperbarui 11 Mar 2023, 12:19 WIB
Alter Ego mampu mempecundangi tim Evos Legends dengan sekor 2-0 di ajang MPL ID S11 pada Jumat 10 Maret 2023. (Doc: MPL Indonesia)

Liputan6.com, Jakarta - Sebuah permainan menakjubkan ditunjukkan oleh Celiboy, Pai, Rasy, Udil, dan Nino dari tim Alter Ego (AE) di hari pertama pekan ke-4 lanjutan MPL ID S11.

Berhadapan dengan Evos Legends, Celiboy dkk mampu menumbangkan tim yang diperkuat oleh Pendragon, Tazz, Hijumee, Dreams, dan Branz ini.

Tidak tanggung-tanggung, AE sukses pecundangi tim Evos Legends yang berjuluk Macan Putih tersebut dengan skor akhir 2-0 tanpa balas.

Seperti apa jalannya pertandingan MPL ID Season 11 hari ini? Berikut ulasannya.

Babak pertama Alter Ego sudah langsung tampil lebih unggul, dengan perolehan kill dan dalam perolehan gold.

Hingga menit ke-5, Tazz dkk bermain pastif dan memilih untuk tidak terlalu buru-buru untuk melakukan inisiasi.

Akan tetapi, kebuntuan berubah ketika team fight terjadi di bottom lane antara Tazz dan Pai.

Tetapi, kemelut terjadi di area sungai dimana Alter Ego berhasil menumbangkan Pendragon saat team fight.

Memasuki menit ke-14 babak pertama MPL ID Season 11 ini, permainan Alter Ego mampu dipatahkan oleh para pemain Evos Legends dengan menumbangkan empat pemain lawan.

Memanfaatkan momen tersebut, Celiboy dkk langsung menyapu bersih ketiga lane menuju arah base dari para pemain AE.

Sayangnya, sang macan memilih untuk tidak memaksakan permainan mereka untuk menghancurkan base turret milik Alter Ego.

Alter Ego kembali mengendalikan permainan saat masuk menit ke-22 babak pertama MPL ID S11, setelah mengusir Tazz dari peta game Mobile Legends: Bang Bang.

Tanpa ada hero yang dapat masuk ke arah belakang dan diserbu oleh lord, Evos Legends pun dipaksa tunduk oleh Alter Ego di babak pertama.

Berkat penampilan dan kelincahannya menggunakan Hayabusha, Celiboy pun didapuk sebagai MVP dalam babak pertama laga MPL ID S11 antara Alter Ego vs Evos Legends hari ini.

 

 


Alter Ego Sikat Habis Evos Legends di MPL ID S11

Jadwal MPL ID S11 hari ini. (Doc: MPL Indonesia)

 

Di babak kedua, Evos Legends melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Saykots sebagai pengganti Rasy.

Walau melakukan pergantian pemain, AE masih mampu mengendalikan jalannya permainan sejak menit pertama hingga menit ke-9 dengan menumbangkan tiga pemain Evos Legends.

Mengandalkan lord, Nino dkk lebih memilih untuk melakukan sapu bersih ketiga lane menuju arah base milik Evos Legends.

Saykots dkk pun tak mampu lagi menahan gempuran serangan dari para pemain Alter Ego dan lord yang merangsek masuk ke arah base.

Di dorong dari arah bawah dan atas, sang Macan Putih pun harus merelakan poin kemenangan babak kedua ini untuk Alter Ego.

Pada babak ini, Nino dari Alter Ego mengantongi title MVP setelah tampil sebagai pemain kunci dalam kemenangan timnya melawan Evos Legends.


Berikut adalah jadwal MPL ID S11

MPL ID S11. (Doc: MPL Indonesia)

Jumat, 10 Maret

  • Geek Slate vs RRQ - 14.00 WIB
  • Alter Ego vs Evos Legends - 17.00 WIB
  • Rebellion Zion vs Aura Fire - 20 WIB

Sabtu, 11 Maret

  • RRQ vs Alter Ego - 11.00 WIB
  • Geek Slate vs Aura Fire - 14.00 WIB
  • Onic Esports vs Bigetron Alpha - 17.00 WIB
  • Evos Legends vs Rebellion Zion - 20.00 WIB

Minggu, 12 Maret

  • Onic Esports vs Geek Slate - 15.00 WIB
  • Bigetron Alpha vs RRQ - 18.00 WIB

Siapa yang akan keluar sebagai pemenang di masing-masing pertandingan pekan ke-4 MPL ID S11 ini? Mampukah Geek Slate, Alter Ego, dan Bigetron Alpha menjegal penampilan tiga tim teratas, Onic, RRQ, dan Evos di pertengahan musim ini?

Kamu dapat menyaksikan pertandingan ke-8 tim ini secara offline atau online lewat kanal YouTube MPL Indonesia setiap minggunya.

(Ysl/Dam)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya