Liputan6.com, Jakarta Bersekolah menjadi sebuah rutinitas yang dilakukan anak-anak untuk menimba ilmu. Rutinitas yang dilakoni tiap hari ini bukan sebuah hal mudah. Tiap anak memiliki perjuangan sendiri-sendiri demi bisa menuntut ilmu.
Baca Juga
Advertisement
Seperti halnya kisah yang baru-baru ini viral di media sosial TikTok, tentang perjuangan anak SD berangkat ke sekolah. Akibat jembatan yang rusak, mereka harus melalui perjalanan ekstrem untuk sampai ke sekolah.
Dalam video yang diunggah akun TikTok @jorroramberajanal baru-baru ini, memperlihatkan anak SD yang akan berangkat sekolah melewati jembatan yang putus. Kondisi jembatan yang terputus membuat siswa tersebut kebingungan. Apalagi tidak ada jalur lain yang bisa dilewati selain harus melintasi sungai tersebut.
Tak ada pilihan lain, akhirnya bocah tersebut naik ke atas ekskavator atau alat pengeruk dengan hati-hati untuk menyebrangi jembatan yang putus tersebut. Berikut kisah selengkapnya, dilansir Liputan6.com dari TikTok @jorroramberajanal, Rabu (15/3/2023).
Dibantu Ekskavator untuk Menyeberang
Pertama-tama, ekskavator itu menyisir tumpukan pasir yang ada di depannya. Kemudian, alat berat itu mengarahkan alat keruknya ke arah si anak SD yang ditemani ayahnya di seberang. Setelah itu, anak SD dan ayahnya itu naik ke atas alat pengeruk dengan hati-hati.
Mereka pun terlihat berpegangan sangat erat. Operator alat pengeruk itu kemudian menarik lengan ekskavator itu ke arah seberang secara perlahan hingga berhasil sampai ke seberang. Meskipun tampak aman, tapi momen ini tetap terkesan mendebarkan.
Kendati demikian, dua orang yang tadinya terlihat kebingungan itu kini nampak bahagia setelah berhasil menyeberangi sungai. Video tersebut mendapat respon positif dari jagat maya, tak hanya itu dalam keterangan video tersebut disematkan ucapan terimakasih.
“Terimakasih orang baik” ujar akun @jorroramberajanal.
Advertisement
Ramai Komentar Warganet
Video bocah SD naik ekskavator itu menjadi viral hingga ditonton lebih dari 8,8 juta pengguna TikTok. Selain itu, banyak pula warganet yang meninggalkan berbagai komentar. Banyak yang memuji kebaikan operator ekskavator ini di kolom komentar videonya.
"makasih ya Allah telah kirimkan orang itu untuk membantu" komentar salah satu warganet.
"akan jadi motivasi bagi anak di masa depannya. semangat terus adik kecil meraih mimpimu. Sehat selalu bapak baik, jasa mu sangat berarti" komentar salah satu warganet.
"serasa naik pesawat, pasti senang banget" komentar salah satu warganet.
"sebegitu berjuangnya ya orng" nuntut ilmu" komentar salah satu warganet.
"Terharu banget, terima kasih dan sehat selalu mas beko (eskavator)," komentar salah satu warganet.