Liputan6.com, Jakarta - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak di zona merah pada perdagangan saham Senin (20/3/2023). Gerak IHSG yang melemah tersebut didorong mayoritas sektor saham tertekan dan sektor saham teknologi yang pimpin koreksi.
Mengutip data RTI, IHSG terpangkas 0,98 persen ke posisi 6.612,49. Indeks LQ45 merosot 0,94 persen ke posisi 915,56. Seluruh indeks acuan tertekan. Pada awal pekan ini, IHSG berada di level tertinggi 6.678,23 dan terendah 6.587,68.
Advertisement
Sebanyak 346 saham melemah sehingga menekan IHSG. 175 saham menguat dan 189 saham diam di tempat. Total frekuensi perdagangan 1.242.678 kali dengan volume perdagangan 18,8 miliar saham. Nilai transaksi Rp 7,8 triliun. Posisi dolar Amerika Serikat terhadap rupiah di kisaran 15.368.
Mayoritas indeks sektor saham (IDX-IC) merosot kecuali indeks sektor saham basic naik 0,38 persen. Sektor saham energi terpangkas 1,87 persen, sektor saham industri turun 1,06 persen, sektor saham nonsiklikal terpangkas 0,36 persen, sektor saham siklikal susut 1,01 persen.
Selanjutnya sektor saham kesehatan terpangkas 1,03 persen, sektor saham keuangan merosot 0,80 persen, sektor saham properti susut 0,76 persen, sektor saham teknologi tergelincir 3,47 persen, dan catat penurunan terbesar, sektor saham infrastruktur melemah 1,29 persen dan sektor saham transportasi merosot 0,96 persen.
Di tengah koreksi, saham yang masuk indeks LQ45 ini menguat. Saham INKP melonjak 3,64 persen, saham ACES mendaki 1,81 persen, saham AKRA melompat 1,44 persen, saham INTP bertambah 1,25 persen dan saham INDF naik 1,22 persen.
Saham GOTO melemah 6,9 persen, saham MEDC susut 6,01 persen, saham BUKA tergelincir 5,13 persen, saham ARTO turun 4,46 persen dan saham BRIS tergelincir 3,99 persen.
Top Gainers-Losers pada 20 Maret 2023
Saham-saham yang masuk top gainers antara lain:
- Saham IRSX melonjak 34,92 persen
- Saham ZATA melonjak 24,14 persen
- Saham ERTX melonjak 20,79 persen
- Saham TFAS melonjak 15 persen
- Saham SQMI melonjak 14,75 persen
Saham-saham yang masuk top losers antara lain:
- Saham IBOS melemah 9,42 persen
- Saham RCCC melemah 9,38 persen
- Saham IDEA melemah 7,94 persen
- Saham CUAN melemah 6,94 persen
- Saham AMAN melemah 6,92 persen
Saham-saham teraktif berdasarkan nilai antara lain:
- Saham BBRI senilai Rp 556 miliar
- Saham TLKM senilai Rp 424,4 miliar
- Saham BBCA senilai Rp 314,1 miliar
- Saham GOTO senilai R; 292,8 miliar
- Saham BMRI senilai Rp 233,1 miliar
Saham-saham teraktif berdasarkan frekuensi antara lain:
- Saham LAJU tercatat 94.867 kali
- Saham SAGE tercatat 65.080 kali
- Saham GOTO tercatat 37.261 kali
- Saham BPTR tercatat 36.457 kali
- Saham HALO tercatat 35.157 kali
Advertisement
Bursa Saham Asia Anjlok pada 20 Maret 2023
Dikutip dari CNBC, bursa saham Asia Pasifik sebagian besar jatuh pada Senin, 20 Maret 2023 setelah UBS setuju membeli Credit Suisse senilai USD 3,25 miliar. Indeks Hang Seng memimpin penurunan di wilayah tersebut dengan merosot 2,74 persen dan terseret saham-saham perawatan kesehatan. Indeks Hang Seng teknologi terpangkas 2,66 persen.
Di China, indeks Shanghai melemah 0,48 persen ke posisi 3.234,91. Indeks Shenzhen naik 0,27 persen ke posisi 11.247,13. Hal ini terjadi setelah China mempertahankan suku bunga pinjaman satu tahun dan lima tahun masing-masing 3,65 persen dan 4,3 persen.
Di Australia, indeks ASX 200 merosot 1,38 persen ke posisi 6.898,5. Indeks Nikkei 225 di Jepang terpangkas 1,42 persen ke posisi 26.945,67. Indeks Topix merosot 1,54 persen ke posisi 1.929,3. Indeks Kospi Korea Selatan turun 0,69 persen ke posisi 2.379,2. Indeks Kosdaq menguat 0,6 persen ke posisi 802,2.
Pada Jumat, 17 Maret 2023, bursa saham Amerika Serikat (AS) atau wall street bak roller coaster seiring investor mundur dari posisi di First Republic dan saham bank lainnya di tengah kekhawatiran atas keadaan sektor perbankan Amerika Serikat.
Indeks Dow Jones melemah 1,19 persen, indeks S&P 500 susut 1,1 persen dan indeks Nasdaq terpangkas 0,74 persen.