Liputan6.com, Jakarta Thomas Tuchel segera mengakhiri masa penganggurannya. Setelah 7 bulan non-job, pelatih asal Jerman itu bakal jadi nakhoda baru tim Bundesliga, Bayern Munich yang akan memecat Julian Nagelsmann.
Thomas Tuchel diketahui telah menganggur sejak September tahun lalu. Pria 49 tahun tersebut dipecat Chelsea setelah pasukannya mengalami kekalahan 0-1 dari Dinamo Zagreb di Liga Champions.
Advertisement
Sempat mencuat kabar yang menyebutkan Tuchel bakal menggantikan Antonio Conte di Tottenham Hotspur. Namun rumor terbaru justru mengklaim Tuchel bakal menangani FC Hollywood.
Harian terkemuka Jerman, Bild, melaporkan, Bayern Munich bergerak cepat mendekati Tuchel karena khawatir bakal keduluan tim-tim lain yang berminat kepadanya. Maklum, selain Tottenham Hotsopur, raksasa Real Madrid juga dikabarkan ingin memboyong eks pelatih Borussia Dortmund itu ke Spanyol.
Belum ada keterangan resmi dari Tuchel. Namun, beberapa bulan terakhir dia diketahui tinggal di Muncih.
Joao Cancelo, pemain Bayern Munchen yang dipinjam dari Manchester City juga belum bisa berkomentar banyak terkait kedatangan Tuchel. Seperti dilansir dari Metro.co.uk, dia juga mengaku baru mengetahui berita tersebut usai memperkuat Portugal melawan Liechtenstein di babak penyisihan grup Euro 2024, Jumat (24/3/2023). Dalam duel ini, timnas Portugal berhasil menang meyakinkan dengan skor 4-0.
Komentar Joao Cancelo Mengenai Kehadiran Thomas Tuchel
"Saya tidak tahu sama sekali. Saya baru tahu sekarang," ujar Cancelo saat ditanya mengenai kehadiran Tuchel di Munich.
"Saya tahu, saya tidak akan bertemu Nagelsmann ketika kembali ke Munich. Saya ingin berterima kasih kepadanya. Sementara untuk Tuchel, dia membuat saya kehilangan final Liga Champions, jadi saya harap dia bisa memenangkan itu bersama saya pada tahun ini," beber pemain berusia 28 tahun tersebut.
Advertisement
Pemecatan Julian Nageslmann Diungkap Pakar Bursa Transfer
Isu pemecatan Nagelsmann pertama kali diungkapkan oleh jurnalis pakar transfer Fabrizio Romano pada Jumat dini hari WIB. Menurutnya petinggi Munchen sudah memutuskan mendepak Nagelsmann dan akan menggantinya dengan Thomas Tuchel.
Pemecatan pria 35 tahun itu tak terduga. Pasalnya Munchen baru saja lolos ke babak perempat final Liga Champions usai mendepak PSG. Die Rotten unggul agregat 3-0 atas Lionel Messi dan kolega.
Di ajang Bundesliga, prestasi Munchen musim ini memang agak loyo. Mereka baru saja didepak Borussia Dortmund dari puncak klasemen akhir pekan kemarin.
Kekalahan 1-2 dari Bayer Leverkusen membuat Munchen tertinggal satu angka dengan selisih satu angka dari Dortmund. Padahal biasanya Munchen begitu mendominasi di liga domestik.
Julian Nagelsmann Belum Diberitahu Secara Resmi
Bayern Munchen secara mendadak langsung mencopotnya. Laporan menyebut, Nagelsmann sendiri bahkan tak mengetahui pemecatan tersebut. Dia baru menyadarinya dari media karena saat ini sedang liburan bersama istrinya di tengah jeda kompetisi karena ada agenda pertandingan internasional.
Kabarnya, Nagelsmann bakal diberitahu secara resmi pada Jumat malam waktu setempat. Sementara Tuchel kemungkinan sudah melatih mulai Senin untuk persiapan melawan rival berat, Borussia Dortmund.
Tuchel sendiri sudah absen berkiprah di Bundesliga hampir enam tahun. Dia melanglang buana ke Prancis bersama PSG dan kemudian memoles Chelsea.
Advertisement