Resmi! Muhadjir Effendy Sertijab Menpora ke Dito Ariotedjo

Politikus Golkar Dito Ariotedjo menghadiri serah terima jabatan sebagai menteri pemuda dan olah raga hari ini, Selasa (4/4). Upacara sertijab Dito dihadiri sejumlah perwakilan cabang olahraga.

oleh Arny Christika Putri diperbarui 04 Apr 2023, 14:45 WIB
Serah Terima Jabatan Menpora
Politikus Golkar Dito Ariotedjo menghadiri serah terima jabatan sebagai menteri pemuda dan olah raga hari ini, Selasa (4/4). Upacara sertijab Dito dihadiri sejumlah perwakilan cabang olahraga.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) saat serah terima jabatan dengan Menteri Pemuda dan Olahraga definitif, Menko PMK Muhadjir Effendy di Auditorium Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta, pada Selasa (4/4/2023) siang WIB. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Sebelumnya Muhadjir yang menjabat Menko PMK ditunjuk Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebaga Plt Menpora menggantikan Zainudin Amali. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Turut hadir dalam kesempatan ini eks Menpora periode 2019-2023, Zainudin Amali. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Sejumlah perwakilan pengurus organisasi cabang olahraga, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, dan Komite Olimpiade Indonesia (KOI), serta pejabat internal Kemenpora juga hadir dalam sertijab. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Di usianya 32 tahun, Ario Bimo Nandito Ariotedjo atau yang kerap dipanggil Dito Ariotedjo menjadi Menteri termuda di Kabinet Indonesia Maju periode tahun 2019-2024. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Dito Ariotedjo sebelumnya resmi dilantik menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga atau Menpora baru menggantikan Zainudin Amali. (Liputan6.com/Faizal Fanani)
Menpora Dito sudah diambil sumpahnya di Istana Presiden untuk memulai tugas baru sebagai Menpora, Senin (3/4/2023). (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya