Jinyoung GOT7 Wamil Bulan Depan sebagai Tentara Aktif, Perasaan Penggemar Campur Aduk

Jinyoung GOT7 wamil pada 8 Mei dan memenuhi tugas militernya sebagai tentara aktif,

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 05 Apr 2023, 14:49 WIB
Di usianya yang kini 28 tahun, Jinyoung telah mempunyai karier yang gemilang sebagai seorang idol sekaligus aktor. (FOTO: instagram.com/jinyoung_0922jy/)

Liputan6.com, Jakarta Jinyoung menjadi anggota GOT7 selanjutnya yang pergi wamil. Bintang serial Yumi's Cells ini akan menjalani wajib militer mulai bulan Mei 2023.

Kabar ini disampaikan oleh agensi yang menaunginya, BH Entertainment. Penyanyi dan aktor berusia 28 tahun ini akan wamil sebagai tentara aktif.

"Artis agensi kami, Park Jinyoung akan menerima pelatihan militer dasar di pusat pelatihan [mulai] pada hari Senin, 8 Mei dan memenuhi tugas militernya sebagai tentara aktif," ungkap agensi Jinyoung GOT7 dikutip dari Soompi, Rabu (5/4/2023).

Jinyoung pertama kali debut pada tahun 2012 melalui KBS2 Dream High 2 dan boy group JJ Project. Dia kemudian debut debut kembali pada tahun 2014 sebagai anggota GOT7.

Sejak itu, ia telah merilis banyak hits dengan GOT7 dan membintangi berbagai serial hits seperti The Legend of the Blue Sea, He Is Psychometric, When My Love Blooms, The Devil Judge dan Yumi's Cells.


Surat Menyentuh dari Jinyoung

Park Jinyoung atau yang kini lebih dikenal sebagai Jinyoung GOT7, lahir pada 22 September. (FOTO: instagram.com/jinyoung_0922jy/)

Jelang keberangkatannya, Jinyoung pun menulis surat menyentuh untuk penggemar. Dia memahami keterkejutan penggemar soal berita wamil yang terkesan mendadak.

"Kalian semua pasti sangat terkejut setelah membaca beritawamilku. Seperti yang telah diungkapkan, saya akan mendaftar wajib militer pada 8 Mei untuk memenuhi tugas militer saya," tulisnya. 

"Semua orang pasti sangat khawatir, tapi aku menjadi lebih percaya diri dan tenang saat bertemu dengan kalian semua. Itulah mengapa saya berjanji untuk kembali lebih dewasa dan sehat setelah mengalami banyak hal sambil memikirkan semua orang," tutupnya.

 


Jadi Trending Topic di Twitter

Setelah kabar wamilnya tersiar, nama Jinyoung langsung menduduki jajaran trending topic di Twitter sejak Rabu pagi dengan lebih dari 35 ribu cuitan.

Perasaan penggemar tentunya campur aduk karena itu berarti mereka tak akan melihat aktivitas idola mereka di industri hiburan selama hampir 2 tahun lamanya.

 


Respons Penggemar

"Sangat sedih tapi kami tentu saja akan menunggumu. Layani dengan baik, jaga kesehatan and safe our handsome Prince," kata salah satu fans.

"Come back to us safel! 🥺 I will patiently wait for GOT7 to be 1 piece again," kata penggemar yang lain.

"Saya sudah mempersiapkan diri untuk ini 😭😭 rasanya masih menyebalkan, 2 tahun terlalu lama," yang lain menimpali.

INFOGRAFIS: Deretan Prestasi Mendunia Artis Korea (Liputan6.com / Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya