Asmirandah Ikhlas Melepas Kepergian Ayahnya: Papa Sudah Enggak Sakit Lagi

Di mata Asmirandah dan Jonas Rivanno, Farmidji Zantman adalah orangtua yang sangat humoris.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 07 Apr 2023, 17:00 WIB
Di mata Asmirandah dan Jonas Rivanno, Farmidji Zantman adalah orangtua yang sangat humoris. (Sumber: Instagram/asmirandah89)

Liputan6.com, Jakarta Asmirandah kehilangan salah stau orang paling dicintainya. Sang ayah Farmidji Zantman meninggal dunia di usia 71 tahu pada Kamis (6/4/2023).

Sebagai anak, tentu saja Asmirandah sangat berduka atas kepergian ayah tercintanya. Namun demikian, dia telah merelakan kepergian sang ayah.

"Yang pastinya kami memang sedang berduka, kami sekeluarga semua tabah, sudah ikhlas, sekarang papa sudah enggak sakit lagi, papa sudha tenang, itu yang paling penting," kata istri Jonas Rivanno dikutip dari YouTube Intens Investigasi (7/4/2023).

Di mata Asmirandah dan Jonas Rivanno, Farmidji Zantman adalah orangtua yang sangat humoris. Dia bahkan tak ingin menunjukkan rasa sakitnya pada orang-orang terdekatnya.

"Papa itu orang yang kita, bahkan ketika sakit papa enggak pernah mau nunjukin kalau dia sakit. Bahkan sampai hari-hari terakhirnya tipenya masih bercanda," papar Jonas.


Tak Merasa Ada Firasat

Potret Kenangan yah Asmirandah. (Sumber: Instagram/asmirandah89)

Karena itu, Asmirandah dan Jonas tak merasakan adanya firasat. Sebab, Farmidji Zantman masih bersikap normal seperti biasanya meski sedang jatuh sakit.

"Enggak bisa dibilang firasat atau ada yang beda dari Papa, justru sampai akhir Papa masih orang yang lucu," sambung ayah satu anak tersebut.


Sudah Tidak Sakit Lagi

Saat ditanya mengenai sakit yang diderita sang ayah, Asmirandah enggan mengungkapkan. Namun demikian, penurunan kondisi kesehatannya memang terjadi sudah lama.

"Tapi yang paling penting sekarang sudah enggak sakit lagi. Itu aja," tutur Asmirandah.


Sakit Kanker

Namun, ketua RT tempat ayah Asmirandah tinggal sempat mengungkap kepada wartawan soal penyakit yang diderita almarhum. Kata Djoyo sang Ketua RT, Farmidji Zantman menderita sakit kanker.

"Yang saya tahu terakhir dia sakit kanker, terus kita datang, warga, apalagi saya dari musala dari masjid suka datang jenguk beliau kasih support. Kalau enggak salah selasa masuk rumah sakit," paparnya.

Infografis Keunggulan Aplikasi Satu Sehat Mobile dan Fiturnya. (Liputan6.com/Trieyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya