Hasil Playoff MPL ID S11 Jumat 7 April 2023: Onic Esports Pecundangi Alter Ego dengan Skor 3-0

Pada laga ini, tim Onic Esports yang beranggotakan Sanz, Kairi, CW, Butsss, dan Kiboy ini mampu melibas habis Alter Ego dengan skor 3-0 tanpa balas.

oleh Yuslianson diperbarui 07 Apr 2023, 22:42 WIB
Hasil Playoff MPL ID S11 Jumat 7 April 2023: Onic Esports Pecundangi Alter Ego dengan Skor 3-0. (Doc: MPL Indonesia)

Liputan6.com, Jakarta - Hari ketiga babak playoff MPL ID Season 11 pada hari ini, Jumat 7 April 2023, yang mempertemukan tim esports MLBB Evos Esports vs Alter Ego berlangsung panas.

Baik Onic dan Alter Ego (AE) berusaha keras untuk mengamankan posisi di Grand Final MPL ID S11, pada 9 April 2023 mendatang.

Selain title Raja Galaxy, pemenang MPL ID S11 juga berkesempatan untuk berlaga di ajang MLBB Southeast Asia Cup ata MSC 2023 di Kamboja.

Pada laga Onic vs Alter Ego, tim yang beranggotakan Sanz, Kairi, CW, Butsss, dan Kiboy ini mampu melibas habis Alter Ego dengan skor 3-0 tanpa balas.

Rasy, Celiboy, Pai, Udil, dan Nino sendiri tampil dengan baik pada babak pertama, dimana mereka mampu mengimbangi gaya permainan dari tim Onic Esports.

Sejak babak pertama dimulai, Celiboy dkk sempat unggul di early game. Namun, Onic sukses mengambil alih permainan dari AE dan mulai membalikkan keadaan.

Momen penting di babak pertama terjadi ketika AE sudah sempat menghabiskan turret tim Onic, namun Kiboy dkk dapat bertahan dan malah membalikkan keadaan.

Lainnya terjadi ketika para pemain Alter Ego berusaha merangsek ke dalam area base lewat midlane, akan tetapi aksi Butsss yang menginisasi team fight dari belakang pemain AE berbuah manis.

Dengan kompak, seluruh pemain di tim MLBB Onic pun langsng mem-follow up serangan tersebt sehingga menumbangkan para pemain Alter Ego.

Tak lagi mampu menahan gempuran dari para pemain Onic, Alter Ego harus merelakan base mereka untuk tim berjuluk landak kuning tersebut di babak pertama playoff MPL ID S11.

 


Onic Dominasi 2 Babak Terakhir

Jadwal MPL ID S11 hari ini. (Doc: MPL Indonesia)

Alter Ego yang sempat bermain imbang melawan Onic tiba-tiba hilang seluruh kemampuan mereka di babak kedua dan ketiga.

Onic dapat mengendalikan permainan dengan baik babak kedua sejak early game, dimana Kiboy dengan hero Chaou menjadi kunci penting pada babak ini.

Selain unggul dari jumlah kill, Onic semakin sulit dikejar oleh para pemain Alter Ego dalam hal gold network dengan perbedaan sekitar 8,5 ribuan.

Walau Alter Ego terkenal cukup berani dalam hal adu jotos, nyatanya Onic juga tidak ingin pantang mundur dari pertarungan. Dengan permainan rapih dan agresif, CW dkk berhasil memenangkan babak kedua.

Permainan dari para player Onic semakin matang di babak ketiga, dimana mereka dapat dengan mudah memporak-porandakan pertahan dari pemain Alter Ego.

Mereka pun tidak memberikan kesempatan dari jungler dari Alter Ego farming buff dan monster di area hutan mereka sendiri.

Sepanjang permainan, Onic sudah terus menekan pertahanan para pemain Alter Ego. Hanya dalam waktu 12 menit, Kiboy dkk berhasil menyelesaikan permainan dan mengantongi skor 3-0 tanpa balas.

Dengan ini, Onic mengamankan spot di Grand Final MPL ID S11. Sementara itu, Alter Ego harus turun ke Lower Bracket dan bertanding melawan Evos Legends bila ingin ikut berebut title Raja Galaxy.


Alter Ego Tendang RRQ ke Lower Bracket

Hasil Playoff MPL ID S11 6 April 2023: Alter Ego Tendang RRQ ke Lower Bracket. (Doc: MPL Indonesia)

Match pertama di hari kedua babak playoff MPL ID Season 11 hari ini, Kamis 6 April 2023, mempertemukan RRQ vs Alter Ego Esports berakhir dengan hasil mengejutkan.

Tampil sebagai satu dari dua tim yang langsung masuk ke playoff di posisi Upper Bracket, RRQ harus tumbang di tangan para pemain Alter Ego.

Jadi tim kuda hitam sepanjang babak reguler season, Pai, Celiboy, Udil, Rasy, dan Nino baru menunjukkan 'taji' mereka ketika memasuki pekan ke-4 MPL ID S11.

Saat itu, Alter Ego sukses menumbangkan Evos Legends dengan skor akhir 2-0. Lanjut dengan mengalahkan RRQ dengan skor 2-1.

Dengan hasil ini, RRQ menjadi tim pertama yang turun ke Lower Bracket. Nantinya, Lemon, Skylar, Vyn, Alberttt, dan Clayyy akan berhadapan dengan tim MLBB lain yang kalah di laga Onic vs Evos Legends.

Seperti apa jalannya pertandingan RRQ vs Alter Ego di babak Playoff MPL ID S11 hari ini? Simak ulasan singkatnya.

Pada babak pertama, Lemon dkk sempat ketinggalan di early hingga menit ke-8. RRQ pun mulai mengejar ketertinggalan mereka dari Alter Ego di babak pertama playoff MPL ID S11.

Pertarungan kedua tim pun semakin sengit, dimana AE kembali menangkal serangan dan berbalik menyerang RRQ dengan meruntuhkan turret mereka hingga menyisakan di area base.

Alberttt dkk pun semakin sulit bergerak dengan bebas karena terus ditekan oleh para pemain Alter Ego, sehingga harus merelakan lord untuk Nino dkk.


Alter Ego Balas 3 Babak Sekaligus

Poster MPL ID Season 11 (Moonton)

Dengan lord, AE langsung merangsek masuk ke arah base RRQ dengan harapan dapat menyelesaikan pertandingan. Sayang, Skylar dkk sukses memukul mundur Pai dkk.

Perebutan lord pun semakin memanas, dimana pada menit ke-19 RRQ sukses mencuri monster tersebut dari tangan AE berkai permainan Clayyy dengan hero Faramis.

Lewat skill Cult Altar yang on point, Clayyy dkk dapat 'menghabiskan' seluruh skill hero para pemain Alter Ego. Berbekal lord, RRQ pun memaksa masuk ke area base lawan.

Team fight pun terjadi di area base, dimana skill Cult Altar dari Faramis yang dipakai Clayyy kembali berperan penting untuk menghancurkan 'rumah' Alter Ego dan memenangkan babak pertama.

Seakan 'kesetanan' Alter Ego mampu bermain lebih baik daripada Alberttt dkk. sebanyak tiga babak sekaligus.


RRQ Turun ke Lower Bracket Playoff MPL ID S11

MPL ID S11. (Doc: MPL Indonesia)

Di babak kedua, Alter Ego mampu mengendalikan permainan sejak early game dan lebih unggul dalam jumlah kill dengan skor 4-10 di menit ke-6.

Rasy dkk pun bermain dengan lebih baik dan solid, dimana mereka dapat menahan pergerakan dari pemain RRQ.

Hingga menit ke-12, AE semakin jauh dari jumlah kill dan gold network mencapai 5 ribu. Vyn dkk semakin sulit untuk mengejar ketertinggalan mereka.

Akhirnya, pada menit ke-15 tim berjuluk raja dari segala raja pun harus tunduk dari Alter Ego.

Permainan AE pun semakin matang dan sulit diimbangin oleh para pemain RRQ, sehingga Lemon dkk pun harus menelan pil pahit di pertandingan pertama mereka di babak playoff.

Dengan kekalahan ini, RRQ harus melanjutkan perjalanan mereka di babak playoff lewat jalur Lower Bracket melawan tim yang kalah melawan Onic vs Evos Legends hari ini.

(Ysl/Isk)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya