Liputan6.com, Jakarta Jadwal imsakiyah hari ini Selasa 11 April 2023 di Indonesia sudah ditentukan oleh Kemenag. Penentuan ini untuk memudahkan umat Islam yang akan melaksanakan ibadah puasa Ramadhan. Selasa 11 April 2023 adalah puasa Ramadhan ke-20.
10 Hari terakhir Ramadhan Muslim dianjurkan memperbanyak ibadah karena di bulan ini ada malam lailatul qadar. Malam yang ditunggu-tunggu umat Islam.
Advertisement
Guna menjaga kesehatan agar bisa maksimal dalam beribadah, hendaknya Anda tidak meninggalkan sahur dan menyantap menu makan yang sehat.
Saat sahur, jadwal imsakiyah hendaknya selalu diingat agar Anda tidak kelepasan dan makan sahur hingga azan subuh berkumandang.
Berikut jadwal imsakiyah hari ini Selasa 11 April 2023 yang dirangkum Liputan6.com dari laman Kemenag.
Jadwal Imsakiyah hari ini
Jadwal Imsakiyah di Jakarta
IMSAK 04:29
SUBUH 04:39
Jadwal Imsakiyah di Semarang Jawa Tengah
IMSAK 04:15
SUBUH 04:25
Jadwal Imsakiyah di Yogyakarta
IMSAK 04:15
SUBUH 04:25
Jadwal Imsakiyah di Surabaya Jawa Timur
IMSAK 04:06
SUBUH 04:16
Jadwal Imsakiyah di Bandung Jawa Barat
IMSAK 04:26
SUBUH 04:36
Jadwal Imsakiyah di Denpasar Bali
IMSAK 04:56
SUBUH 05:06
Jadwal Imsakiyah di Mataram Nusa Tenggara Barat
IMSAK 04:53
SUBUH 05:03
Jadwal Imsakiyah di Kupang Nusa Tenggara Timur
IMSAK 04:23
SUBUH 04:33
Advertisement
Doa malam lailatul qadar
Bacaan doa malam Lailatul Qadar:
1. Doa Malam Lailatul Qadar dengan Mengagungkan Allah SWT
Diriwayatkan dari 'Aisyah, dia pernah bertanya kepada Nabi Muhammad SAW apa yang harus dia katakan dalam permohonan jika dia bertemu malam Lailatur Qadar. Maksud ‘Aisyah adalah bacaan doa malam Lailatul Qadar seperti apa yang baik dibaca.
Beliau menjawab bacaan doa malam Lailatul Qadar:
Allahumma innaka ‘afuwwun tuhibbul ‘afwa fa’fu ‘anni’
Arti bacaan doa malam Lailatul Qadar:
"Ya Allah, sesungguhnya Engkau Dzat Yang Maha Pemaaf dan Pemurah maka maafkanlah diriku."
Salam Al-Farisi telah meriwayatkan bahwa Rasulullah Muhammad SAW berkata:
"Wahai manusia! Ketika bulan agung, bulan berkah (Ramadan) datang kepadamu, lakukan banyak dari empat tindakan ini di dalamnya. Dua tindakan yang dengannya kamu akan menyenangkan Tuhanmu dan dua tindakan yang tidak dapat kamu lakukan tanpanya. Adapun dua yang tolong Tuhanmu, mereka adalah kesaksian bahwa tidak ada Tuhan selain Allah dan mencari pengampunan-Nya. Adapun dua tindakan yang tidak dapat dilakukan tanpa, Anda harus mencari surga dari Tuhan Anda dan mencari perlindungan dari api neraka."
Berdasarkan hadits di atas, selain bacaan doa malam Lailatul Qadar setiap hamba dapat melafalkan zikir ini berulang kali selama bulan Ramadan:
Ash-hadu an laa ilaha illaAllah, astaghfiruAllah, nas-alu-ka-al-jannata, wa na-u'zubika mi-nan-nar (x3)
Artinya: Saya bersaksi bahwa tidak ada tuhan selain Allah dan aku mencari pengampunan dari Allah. Kami meminta surga bagi Anda dan mencari perlindungan Anda dari api neraka.
Allahum-ma in-naka 'a-fuw-wun tu-hib-bul-'af-wa fa' fu 'an-naa (x3)
Artinya: Ya Allah, Engkau Pengampun dan pengampun kasih, jadi maafkan aku.
2. Bacaan Doa Malam Lailatul Qadar dengan Memohon Ampunan
Rabbij'alnī muqīmaṣ-ṣalāti wa min żurriyyatī rabbanā wa taqabbal du'ā. Rabbanagfir lī wa liwālidayya wa lil-mu`minīna yauma yaqụmul-ḥisāb
Arti bacaan doa malam Lailatul Qadar:
“Ya Tuhanku, jadikanlah aku dan anak cucuku orang-orang yang tetap mendirikan shalat, ya Tuhan kami perkenankanlah doaku. Ya Tuhan kami berikanlah ampunan kepadaku dan kepada kedua ibu bapakku dan sekalian orang-orang mukmin pada hari terjadinya hisab (hari kiamat)” (QS. Ibrahim: 40-41)
3. Bacaan Doa Malam Lailatul Qadar dengan Meminta Keteguhan Iman
Wa qur rabbi adkhilnī mudkhala ṣidqiw wa akhrijnī mukhraja ṣidqiw waj'al lī mil ladungka sulṭānan naṣīrā
Arti bacaan doa malam Lailatul Qadar:
“Ya Tuhanku, masukkanlah aku secara masuk yang benar, dan keluarkanlah pula aku secara keluar yang benar. Dan berikanlah kepadaku dari sisi-Mu kekuasaan (pemimpin) yang menolong.” (QS. Al Isra: 80)
4. Bacaan Doa Malam Lailatul Qadar dengan Meminta Pertolongan
Lā yukallifullāhu nafsan illā wus'ahā, lahā mā kasabat wa 'alaihā maktasabat, rabbanā lā tu`ākhiżnā in nasīnā au akhṭa`nā, rabbanā wa lā taḥmil 'alainā iṣrang kamā ḥamaltahụ 'alallażīna ming qablinā, rabbanā wa lā tuḥammilnā mā lā ṭāqata lanā bih, wa'fu 'annā, wagfir lanā, war-ḥamnā, anta maulānā fanṣurnā 'alal-qaumil-kāfirīn
Arti bacaan doa malam Lailatul Qadar:
“Ya Tuhan, janganlah Engka siksa kami karena lupa atau bersalah. Ya Tuhan, janganlah Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana telah Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Ya Tuhan, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tidak sanggup kami memikulnya. Beri maaflah kami, ampunilah kamj, dan rahmatilah kami. Engkaulah Penolong kami, maka tolonglah kami dalam mengalahkan orang-orang kafir.” (QS : Al Baqarah : 286)
5. Bacaan Doa Malam Lailatul Qadar dengan Meminta Perlindungan
Qāla rabbi innī a'ụżu bika an as`alaka mā laisa lī bihī 'ilm, wa illā tagfir lī wa tar-ḥamnī akum minal-khāsirīn
Arti bacaan doa malam Lailatul Qadar:
“Ya Tuhanku, sungguh aku berlindung kepada-Mu dari memohon sesuatu yang aku tidak mengetahui hakikatnya. Dan sekiranya Engkau tidak memberi ampunan serta tidak menaruh belas kasihan kepadaku, niscaya aku akan termasuk golongan orang-orang yang merugi.” (QS. Hud: 47)