Indonesia Umumkan Skuad Piala Sudirman 2023, Buru Kehormatan di China

Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) mengumumkan komposisi skuad untuk Piala Sudirman 2023.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 14 Mei 2023, 21:51 WIB
Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting jadi bagian skuad Indonesia untuk Piala Sudirman 2023. (foto: PBSI)

Liputan6.com, Jakarta - Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) mengumumkan komposisi skuad untuk Piala Sudirman 2023.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rionny Mainaky menuturkan, formasi timnas bulu tangkis di Piala Sudirman akan didominasi atlet-atlet senior dan berpengalaman.

"Jadi bisa dilihat sudah. Mereka sudah berpengalaman. Tapi tidak kalah pengalaman dengan tim yang SEA Games," kata Rionny.

Rionny memastikan Indonesia akan mengirimkan formasi terkuat untuk ajang yang berlangsung di Suzhou, China, 14-21 Mei, mendatang.

"Di sana yang terkuat. Menjadi kekuatan membentuk tim yang kuat, menjadi lebih percaya diri, dan untuk lawan juga mengganggu karena kekuatan kita merata," Rionny menjelaskan.

Nama-nama senior yang turun adalah Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, hingga Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Sementara pemain muda yang tampil di antaranya ganda campuran Adnan Maulana/Nita Violina Marwah. PBSI menilai Adnan/Nita punya performa yang meyakinkan.

"Terakhir ini mereka punya performa bagus si Adnan/Nita. Yang penting sekali ganda campuran. Jadi untuk sparing juga mereka lebih terfokus. Adnan punya pukulan keras, Rinov ketajaman. Kita bisa tinggal pilih siapa lawan siapa karena (kekuatan kita) merata," ungkap Rionny.

Berikut susunan pebulu tangkis Indonesia pada turnamen Piala Sudirman 2023:

 


Komposisi Tim Indonesia di Piala Sudirman 2023

(ilustrasi)

Tunggal Putra

Anthony Sinisuka Ginting

Jonatan Christie

Tunggal Putri

Gregoria Mariska Tunjung

Putri Kusuma Wardani

Ganda Putra

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo

Ganda Putri

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti

Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto

Ganda Campuran

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari

Adnan Maulana/Violina Marwah

Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow

 


Pembagian Grup Piala Sudirman 2023

(ilustrasi)

Indonesia baru sekali memenangkan Piala Sudirman, yakni pada edisi pertama. Pada edisi terakhir, Merah Putih terhenti di perempat final setelah dikalahkan Malaysia 2-3. Juara bertahan China merupakan negara tersukses dengan koleksi 12 gelar.

Berikut pembagian grup Piala Sudirman 2023:

 

Grup A

China

Denmark

Singapura

Mesir

Grup B

Indonesia

Thailand

Jerman

Kanada

Grup C

Malaysia

Chinese Taipei

India

Australia

Grup D

Jepang

Korea Selatan

Prancis

Inggris

Infografis bulu tangkis. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya