D'Masiv Muncul di Billboard di Camp Nou Stadion Barcelona, Fans Auto Bangga

Tak hanya nama D'Masiv, dalam Billboard di stadion milik Barcelona FC itu juga terpampang potret para personel D'Masiv.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 14 Apr 2023, 13:00 WIB
D'Masiv Muncul di Billboard di Camp Nou Stadion Barcelona. (ist)

Liputan6.com, Jakarta Rian Ekky Pradipta dan kawan-kawan lainnya di D'Masiv pantas berbangga hati atas pencapaian terbaru D'Masiv. Nama bandnya baru-baru ini muncul pada Billboard di stadion Camp Nou.

Tak hanya nama D'Masiv, dalam Billboard di stadion milik Barcelona FC itu juga terpampang potret para personel D'Masiv. Kemunculan D'Masiv dalam billboard itu merupakan salah satu rangkaian promo album D'Masiv dari Spotify.

Mengenai hal ini, Rian Ekky Pradipta sang vokalis kemudian memajang momen tersebut di Instagram-nya pada Kamis (13/4/2023).

"@dmasivbandofficial di sudut stadion Campnou @fcbarcelona thank you @spotifyid @spotify #dmasiv20adtotheworld," tulis Rian d'Masiv.


Barcelona vs Girona

D'Masiv Muncul di Billboard di Camp Nou Stadion Barcelona. (instagram.com/dwikkymarsall)

Hal yang sama juga diunggah oleh Dwikky Marsall sang gitaris. Ia memajang beberapa potret yang juga menunjukkan saat pertandingan Barcelona FC menjamu Girona telah berjalan.

"Ada yang nonton pas pertandingan @fcbarcelona vs @gironafc gak sih? Ada promo album @dmasivbandofficial di @spotify @spotifyid ???" tanya Dwikky.


Bangga

D’Masiv bakal tampil di Live Stream Fest Vol. 4

Menanggapi dua unggahan itu, para penggemarnya ikut bangga karena band dari Indonesia sudah sampai di stadion salah satu tim terbaik dunia.

"satu❜nya band indo yg namanya udh sampe camp nou wkwk," tulis @saeutomo.

"KERENNNN SO PROUD D'MASIV KU," timpal @nadiyahdewi.

 


Jadi Fans Barca?

Vokalis grup musik D'Masiv, Rian Ekky Pradipta, menyambut Wes Brown ketika menyambangi Indonesia, tepatnya dalam sebuah acara di Hotel Mulia, Jakarta, Jumat (10/8/2018).

Sementara itu tidak sedikit juga yang menggoda Rian Ekky Pradipta untuk berpaling menjadi pendukung Barcelona. Diketahui bahwa selama ini Rian d'Masiv adalah fans garis keras dari Manchester United.

"Pindah ke Barcelona aja bang gmn?" goda @raobaskaravernebnainggolan.

"Di old trafford gak ada kan. Padahal fans berat nya emyu bang," timpal @irwansyaahmad.

"Yok login yok bang,bisa yok bisa. Namanya udh ada di camp Nou tuh. Tinggal nunggu hati nya aja hehe," tambah @adefurqonn.

Infografis Ragam Tanggapan FIFA Kawal Transformasi Sepak Bola Nasional Pasca-Tragedi Kanjuruhan. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya