Satu Calon Pembeli Manchester United Kabur, Sebut Penjualan Klub Sudah Absurd

Satu calon pembeli Manchester United asal Finlandia, Thomas Zilliacus mundur dari penawaran setelah perwakilan klub masih saja mengulur-ngulur waktu dengan mencari calon pembeli lain.

oleh Defri Saefullah diperbarui 14 Apr 2023, 14:00 WIB
Penjualan Manchester United masih berjalan alot padahal Setan Merah butuh kepastian agar bisa eksekusi transfer pemain. (AFP/Oli Scarff)

Liputan6.com, Jakarta Salah satu calon pembeli Manchester United, Thomas Zilliacus memilih untuk mundur dari pertarungan untuk membeli klub. Penguasaha asal Finlandia ini menilai proses penjualan MU saat ini sudah absurd alias tidak masuk akal.

Zilliacus, 69 tahun, awalnya berencana untuk memberi setengah dari kepmilikan saham Man Utd. Setengah lagi akan dimiliki oleh fans MU.

Dia ikut ramaikan pembelian Manchester United di babak kedua penjualan yang dilakukan oleh keluarga Glazers. Di tengah jalan, Zilliacus, pemilik NovaM Group ini mengatak akan ikuti lagi proses pembelian.

Ini terjadi setelah perantara atau perwakilan keluarga Glazers, The Raine Group mengumumkan akan mengadakan babak ketiga penjualan dari pihak yang tertarik. MU dijual dengan harga 6 miliar pounds atau Rp 110 Triliun.

Saat ini ada kecurigaan, keluarga Glazers tak benar-benar ingin menjual Manchester United.

"Saya sudah memutuskan untuk tidak berpartisipasi di babak ketiga," kata Zilliacus seperti dikutip ESPN.

 


Penjualan Manchester United Berubah Jadi Tidak Masuk Akal

Keluarga Glazer memiliki Manchester United sejak 2005. (AFP/Paul Ellis)

 

Zilliacus menjadi calon ivestor ketiga yang tertarik untuk membeli MU. Sebelumnya ada Sheikh Jassim dari Qatar dan Jim Ratchliffe. ESPN melansir, ada lima calon pembeli lagi yang sudah bicara dengan Raine.

"Penawaran klub sudah berubah menjadi ajang yang absurd, dimana keluarga Glazers hanya fokus untuk mendapatkan 6 milliar pounds yang diingkan dari penjualan klub," kata Zilliacus.

"Ada tiga calon pembeli: Sheikh Jassim, Jim Ratchliffe dan saya. Hal paling benar yaitu negoisasi dengan kami bertiga, bukan tanya yang lain untuk mengajukan tawaran baru."

 


Kelompok Suporter Minta Penjualan MU Dipercepat

Para pengunjuk rasa berbaris menuju stadion Old Trafford untuk berdemonstrasi menentang pemilik Manchester United menjelang pertandingan Liga Inggris melawan Liverpool di Old Trafford, pada Senin, 22 Agustus 2022. Protes besar-besaran oleh penggemar MU sebelum kick-off ditujukan kepada pemilik klub, keluarga Glazer. (Foto oleh ANTHONY DEVLIN / AFP)

 

Beberapa sumber menyebutkan, penjualan MU bisa saja menembus angka lebih dari 6 milliar pounds. Apalagi setelah adanya penjualan klub NFL, Washington Commanders yang menerima tawaran 5-6 miliar pounds.

Sementara itu kelompok suporter MU, MUST mendesak klub agar mempercepat proses penjualan klub.

"Saat diumumkan November lalu kalau Glazers ingin melakukan review strategis dan mengundang tawaran untuk beli klub, MUST menyambut gembira berita itu dan mendesak pemilik klub agar segera menjual klub dengan cepat," bunyi pernyataan MUST.

 


Penjualan Klub yang Stagnan Ganggu Persiapan MU

Reaksi kecewa pemain Manchester United, Harry Maguire setelah laga leg pertama perempat final Liga Europa 2022/2023 melawan Sevilla di Old Trafford, Manchester, Jumat (14/04/2023) dini hari WIB. Laga berakhir dengan skor 2-2. (AFP/Darren Staples)

 

MUST menilai penjualan klub yang stagnan bisa mengganggu rencana transfer MU. Padahal Erik Ten Hag inginkan pembelian pemain.

"Setelah lima bulan berlalu, kami membaca spekulasi kalau tawaran dari pembeli prospektif masih dibawah harga Glazers dan sekarang bakal diadakan penawaran ketiga," bunyi pernyataan MUST.

"Dengan Erik Ten Hag melakukan kemajuan bagus di musim pertama, dan adanya keperluan transfer di musim panas, kabar penundaan ini menambah ketidak pastian di klub."


Peringkat Manchester United di Liga Inggris

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya