Liputan6.com, Jakarta Zaskia dan Shireen Sungkar dikenal luas sebagai kakak dan adik selebriti yang cukup sukses dan populer. Bahkan, kini keduanya juga dikenal sebagai artis yang sukses dalam mengembangkan bisnis bersama pasangan masing-masing.
Zaskia Sungkar, Irwansyah, Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu dikenal sebagai pasangan selebriti yang sukses mengembangkan bisnis di berbagai bidang. Tak ayal, kini kedua pasangan tersebut telah memiliki karyawan yang cukup banyak.
Advertisement
Melalui media sosial, dalam momen Ramadhan tahun ini, keduanya bahkan menggelar acara buka bersama atau bukber bersama karyawan. Zaskia dan Shireen bersama Irwansyah serta Teuku Wisnu terlihat menggelar acara buka bersama dengan ratusan karyawan yang tergabung dalam SWIZ Group. Hal ini terlihat dalam unggahan di akun Instagram masing-masing.
Acara buka bersama tersebut pun terbilang begitu meriah. Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa momen Zaskia, Shireen Sungkar serta Irwansyah dan Teuku Wisnu saat gelar buka bersama dengan para karyawan yang curi perhatian, Sabtu (15/4/2023).
1. Shireen Sungkar, Teuku Wisnu, Zaskia Sungkar dan Irwansyah memang memiliki bisnis bersama dalam satu grup.
Advertisement
2. Keempatnya pun tampak menggelar acara buka bersama dengan ratusan karyawan.
3. Dalam momen tersebut, Irwansyah dan Teuku Wisnu bahkan terlihat memakai busana senada.
Advertisement
4. Kedua keluarga selebriti ini memang terbilang sukses dalam bisnis di berbagai bidang.
5. Dalam momen tersebut, keduanya juga mengumpulkan para karyawan yang ada dalam bisnis entertainment, fasion, interior design, umroh dan travel serta marketing agency.
Advertisement
6. Kebersamaan keluarga selebriti ini bersama para karyawannya pun tak lepas dari sorotan.
7. Terlebih, keempatnya juga tampak begitu dekat dengan para karyawan.
Advertisement