Baznas Gelar Khataman Al-Qur'an Bersama Wartawan dalam Peringatan Nuzulul Qur'an

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) mengadakan khataman Al-Qur'an bersama puluhan wartawan.

oleh Fachri pada 15 Apr 2023, 16:50 WIB
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) mengadakan khataman Al-Qur'an bersama puluhan wartawan di Aula Achmad Subianto Lantai 5 Gedung BAZNAS RI, Jakarta, Jumat (14/4/2023). (Foto: Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta Ramadan merupakan bulan yang penuh dengan keistimewaan. Salah satu keistimewaan yang terdapat pada Bulan Ramadan adalah peristiwa Nuzulul Qur'an atau turunnya Al-Qur'an yang selalu diperingati setiap tanggal 17 Ramadan.

Peristiwa imaniah tersebut mengingatkan kepada umat Islam bahwa Al-Qur'an merupakan sumber pokok ajaran Islam dan pedoman serta petunjuk dalam berkehidupan di muka bumi yang diturukan Allah SWT untuk kemaslahatan manusia.

Berkaitan dengan itu, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) mengadakan khataman Al-Qur'an bersama puluhan wartawan di Aula Achmad Subianto Lantai 5 Gedung BAZNAS RI, Jakarta, Jumat (14/4/2023). 

Dalam acara tersebut, turut hadir pula Wakil Ketua BAZNAS RI Mokhamad Mahdum, Pimpinan BAZNAS RI Bidang Koordinasi Nasional KH. Achmad Sudrajat, Lc., MA, Plt., serta Deputi II Bidang Pendistribusian dan Pemberdayaan Dr. HM Imdadun Rahmat, MS.i.

"Acara khataman Qur'an sekaligus silaturahmi di bulan Ramadan ini merupakan bentuk terima kasih kami kepada para wartawan," ujar Mahdum dalam keterangan pers yang diterima, Sabtu (15/4/2023).

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) mengadakan khataman Al-Qur'an bersama puluhan wartawan di Aula Achmad Subianto Lantai 5 Gedung BAZNAS RI, Jakarta, Jumat (14/4/2023). (Foto: Istimewa)

Mahdum juga menyampaikan bahwa hingga Ramadan hari ke-23, BAZNAS telah mengumpulkan dana zakat, infak, dan sedekah (ZIS) sebesar Rp256 miliar dari target bulan Ramadan di tahun ini yang mencapai Rp301 miliar.

"Mudah-mudah dalam waktu yang tersisa beberapa hari ini target kita bisa tercapai," katanya.

Dalam kesempatan yang sama, wartawan senior, Huda mewakli wartawan yang terabung dalam BAZNAS Media Center (BMC) menyampaikan rasa terima kasih kepada BAZNAS yang selalu memberikan informasi terkait zakat maupun informasi lainnya.

"Semoga wartawan dan BAZNAS selalu bermitra mengawal pengelolaan dana zakat nasional menjadi lebih baik lagi," tuturnya.

 

(*)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya