Prediksi Liga Italia Sassuolo vs Juventus: Jaga Harapan Menuju Eropa

Juventus ingin terus memetik poin penuh agar bisa meraih tiket menuju Liga Champions atau Liga Europa pada musim depan.

oleh Defri Saefullah diperbarui 16 Apr 2023, 15:00 WIB
Juventus akan berusaha memetik poin penuh saat menghadapi Sassuolo di pekan ke-30 Liga Italia di stadion Mapei (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Jakarta Juventus seharusnya tidak berada di posisi ketujuh kalau poin mereka tak dipotong 15 poin. Namun Juve masih bisa jaga harapan setidaknya lolos ke Liga Europa musim depan saat bertandang ke markas Sassuolo di stadion Mapei, Minggu (16/4/2023).

Juventus saat ini terpaut 9 poin dari AC Milan yang ada di peringkat 4 klasemen Liga Italia. Sedangkan untuk posisi Liga Europa, Juventus hanya berjarak 4 poin.

Maka itu, kemenangan lawan Sassuolo bisa jaga harapan menuju Eropa. Di sisi lain, Juventus juga masih berpeluang di Liga Europa dan Coppa Italia musim ini.

Harapan untuk dapatkan trofi masih ada, tapi tiket menuju Eropa musim depan juga wajib diamankan. Apalagi Juventus masih menunggu keputusan banding soal hukuman pemotongan 15 poin.

"Tahun ini kami punya target bisa lebih baik dari posisi tahun lalu. Untuk saat ini kami sudah jauh lebih baik, dan masih ada 27 poin untuk dikejar," kata pelatih Juventus Massimiliano Allegri.

"Ayo berpikir agar bisa raih poin lawan Sassuolo, lalu pada Kamis kami akan main di Lisbon. Kami bisa isi bulan Mei dengan banyak laga kalau bisa tembus semifinal Liga Europa dan Coppa Italia."

 


Update Kondisi Pemain Juventus Jelang Lawan Sassuolo

Bek Juventus Gleison Bremer (tengah) merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Torino pada pekan ke-24 Liga Italia di Stadion Allianz, Rabu (1/3/2023) dini hari WIB. Bianconeri -julukan Juventus- berhasil menang dengan skor 4-2 dalam Derby della Mole. (Fabio Ferrari/LaPresse via AP)

 

Allegri juga mengungkapkan soal kondisi pemain Juventus jelang menghadapi Sassuolo. Dia mengatakan, kondisi pemainnya relatif bagus meski masih ada beberapa pemain yang masih harus ditunggu kepulihannya.

"Untuk saat ini yang pasti tidak main itu Moise Kean karena cedera. Untuk yang lain, kami harus evaluasi lagi di latihan. Laga Kamis menguras energi, tapi pemain ada dalam kondisi fisik yang bagus," katanya.

"Dusan Vlahovic ada dalam kondisi bagus, dia bisa main. Arkadius Milik juga jadi lebih baik, dia kembali setelah 60 hari absen."

Sassuolo saat ini tidak seperti musim-musim sebelumnya. Klub berkostum hijau hitam itu berada di papan bawah, posisi ke-13 klasemen sementara Liga Italia.


Head to Head

Penyerang Juventus, Dusan Vlahovic berselebrasi dengan rekannya Angel Di Maria setelah mencetak gol ke gawang Sassuolo pada pertandingan Liga Serie A Italia di stadion Juventus di Turin (15/8/2022). Vlahovic mencetak dua gol dan mengantar Juventus menang atas Sassuolo 3-0. (AFP/Marco Bertorello)

 16/08/22 SEA Juventus 3 - 0 Sassuolo

26/04/22 SEA Sassuolo 1 - 2 Juventus

11/02/22 COI Juventus 2 - 1 Sassuolo

27/10/21 SEA Juventus 1 - 2 Sassuolo

13/05/21 SEA Sassuolo 1 - 3 Juventus

 


Prediksi Susunan Pemain Sassuolo vs Juventus

 

Sassuolo: Consigli; Toljan, Erlic, Ferrari, Rogerio; Frattesi, Lopez, Henrique; Bajrami, Pinamonti, Lauriente

Juventus: Perin; Danilo, Bremer, Gatti; Cuadrado, Fagioli, Locatelli, Rabiot, Kostic; Milik, Vlahovic


Peringkat

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya