Liputan6.com, Jakarta Timnas Indonesia U-22 baru saja menyelesaikan rangkaian laga uji coba melawan Lebanon di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Minggu (16/4/2023) malam WIB.
Hasilnya, skuad Garuda Nusantara mampu memetik kemenangan tipis 1-0 berkat gol semata wayang yang dilesakkan oleh pemain Persib Bandung Beckham Putra di menit kelima usai memanfaatkan pantulan bola dari punggung Hokky Caraka.
Advertisement
Capaian tersebut sekaligus membayar kekalahan Merah Putih di pertandingan pertama. Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-22 sebelumnya harus mengakui keunggulan tim tamu setelah dipaksa takluk 1-2 dalam duel yang dihelat di SUGBK, Jumat (14/4/2023) lalu.
Walau demikian, pelatih Garuda Nusantara Indra Sjafri nampaknya belum terlalu puas dengan performa anak-anak asuhnya. Sosok yang merangkap sebagai Direktur Teknik PSSI itu justru mengaku lebih suka dengan penampilan timnas saat laga perdana melawan Lebanon.
”Kalau saya mau jujur, lebih suka match pertama waktu (Timnas Indonesia) kalah 1-2,” tutur Indra selepas kemenangan tim racikannya atas Lebanon di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Minggu (16/4/2023) malam WIB.
“Secara hasil, kita menang, (tetapi) di sini banyak kesalahan-kesalahan yang kita lakukan dan itu tentu kalau kita head-to-head (bandingkan) match 1 dan 2, harusnya lebih baik yang kedua,” sambung pelatih berusia 60 tahun tersebut.
Banyak Kesalahan Passing
Secara spesifik, Indra Sjafri menggarisbawahi banyaknya kesalahan passing yang dilakukan pasukan Garuda Nusantara sepanjang laga uji coba kontra Lebanon.
Ia pun mengeklaim pihaknya bakal berupaya memperbaiki kekurangan tersebut sebelum Timnas Indonesia U-22 siap berangkat menyongsong kompetisi SEA Games 2023 di Kamboja .
“Saya lihat tadi, dan saya dilaporkan (tetapi) belum rinci, secara statistik banyak kesalahan passing yang kita lakukan. Ini yang akan diperbaiki nanti,” tutur Indra.
“Saya berharap pada 19-29 April itu semua pemain sudah hadir (bergabung ke Timnas Indonesia U-22), dan kita mulai periodisasi persiapan timnas untuk SEA Games Kamboja,” tandasnya dalam kesempatan yang sama.
Advertisement
Pembagian Grup SEA Games 2023
Sekadar informasi, SEA Games 2023 Kamboja dijadwalkan berlangsung mulai 5-17 Mei mendatang. Walau begitu, cabang olahraga sepak bola akan lebih dulu mengawali persaingannya pada 29 April 2023.
Pihak penyelenggara sebelumnya telah melakukan drawing untuk menentukan pembagian grup SEA Games 2023. Agenda tersebut dilaksanakan pada Rabu (5/4/2023) lalu.
Hasilnya, Timnas Indonesia U-22 terhindar dari kelompok neraka. Pasukan Indra Sjafri menjadi bagian dari Grup A bersama empat negara lainnya, yakni tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, serta Timor Leste.
Sementara itu Vietnam dan Thailand, yang notabene merupakan pesaing berat Garuda Nusantara, kompak tergabung dalam Grup B. Mereka akan memanaskan persaingan dengan Malaysia, Singapura, juga Laos.