Liputan6.com, Jakarta - Harga emas hari ini yang dijual oleh PT Aneka Tambang atau Antam tetap atau tidak berubah jika dibandingkan dengan perdagangan sebelumnya. Harga emas hari ini antam dipatok Rp 1.054.000 per gram.
Sedangkan harga emas hari ini di Antam untuk pembelian kembali atau buyback juga dipatok Rp 948.000 per gram. Harga buyback ini merupakan patokan bila Anda menjual emas, maka harga emas Antam akan dihargai Rp 948.000 per gram.
Advertisement
Melansir laman Logammulia, saat ini, Antam menjual emas dengan ukuran mulai 0,5 gram hingga 1.000 gram.
Antam juga menawarkan emas seri batik, gift seri dengan ukuran beragam. Terbaru, emas edisi khusus uang dirilis Antam adalah Emas Imlek Rabbit yang keluar di awal tahun ini.
Harga emas Antam belum termasuk PPh 22 sebesar 0,9 persen. Hingga pukul 08.05 WIB, harga emas Antam sebagian besar masih ada.
Anda bisa memperoleh potongan pajak lebih rendah (0,45 persen) jika menyertakan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Berikut rincian harga emas Antam hari ini:
- Harga emas Antam 0,5 gram = Rp 577.000
- Harga emas Antam 1 gram = Rp 1.054.000
- Harga emas Antam 2 gram = Rp 2.048.000
- Harga emas Antam 3 gram = Rp 3.047.000
- Harga emas Antam 5 gram = Rp 5.045.000
- Harga emas Antam 10 gram = Rp 10.035.000
- Harga emas Antam 25 gram = Rp 24.962.000
- Harga emas Antam 50 gram = Rp 49.845.000
- Harga emas Antam 100 gram = Rp 99.612.000
- Harga emas Antam 250 gram = Rp 248.765.000
- Harga emas Antam 500 gram = Rp 497.320.000
- Harga emas Antam 1.000 gram = Rp 994.600.000.
Harga Emas Dunia Kembali ke Level Kunci USD 2.000 karena Ekonomi China Tumbuh Lebih Cepat
Harga emas dunia kembali naik ke level kunci yaitu di kisaran USD 2.000 per ons pada penutupan perdagangan Selasa waktu Amerika Serikat (AS) atau Rabu pagi waktu Jakarta. Kenaikan harga emas dunia hari ini terjadi karena dolar AS dan imbal hasil obligasi AS melemah.
Saat ini, investor tengah menimbang apakah the Federal Reserve (the Fed) atau Bank Sentral AS akan menghentikan siklus kenaikan suku bunga pada pertemuan yang akan berlangsung pada Mei nanti.
Mengutip CNBC, Rabu (19/4/2023), harga emas di pasar spot naik 0,5 persen ke level USD 2.005,41 per ons, setelah mencapai level terendah dua minggu di USD 1.981,19 di sesi perdagangan sebelumnya.
Sedangkan untuk harga emas berjangka AS menetap 0,6 persen lebih tinggi pada USD 2.019,70 per ons.
Indeks dolar turun 0,3 persen menyusul data yang menunjukkan ekonomi China tumbuh lebih cepat dari perkiraan di kuartal I 2023. Penurunan nilai tukar dolar AS ini membuat emas batangan yang dipatok dengan dolar AS lebih menarik bagi pembeli di luar negeri.
Sementara imbal hasil Treasury AS merosot.
Advertisement
Keputusan The Fed
“Apa yang benar-benar dipedulikan oleh pedagang emas adalah seberapa cepat kita mendapatkan pemotongan (tingkat). Pasar telah menetapkan harga untuk siklus pemotongan dimulai bahkan pada awal musim panas ini,” kata analis komoditas TD Securities, Daniel Ghali.
Pelaku pasar menilai peluang 86 persen dari kenaikan suku bunga 25 basis poin pada pertemuan Fed 2-3 Mei, dan peluang 71 persen untuk jeda di bulan Juni.
Suku bunga yang lebih tinggi yang dilakukan untuk menahan kenaikan harga cenderung menurunkan permintaan emas, berlawanan dengan perannya sebagai lindung nilai inflasi.
Presiden the Fed St. Louis James Bullard mengatakan, Fed harus terus menaikkan suku bunga karena data baru-baru ini menunjukkan inflasi tetap bertahan, sementara Presiden Fed Atlanta Raphael Bostic mengatakan Fed kemungkinan akan perlu bertahan untuk waktu yang lama untuk menurunkan inflasi setelah satu kenaikan suku bunga lagi.
Logam Mulia Lainnya
Harga Palladium naik 4,6 persen menjadi USD 1.631,84 per ons, tertinggi dalam lebih dari dua bulan, sementara harga platinum naik 3,2 persen ke level tertinggi tiga bulan di USD 1.081,18.
“Platinum, tetapi pada tingkat yang lebih rendah paladium, mendapat manfaat dari pemadaman listrik di Afrika Selatan, yang merupakan kejutan pasokan yang signifikan,” kata Ghali.
Sedsangkan untuk harga perak di pasar spot naik 0,3 persen menjadi USD 25,17 per ons.
Advertisement