Selama Ramadan, PT JIEP Salurkan Ribuan Bantuan untuk Masyarakat

PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung memberikan ribuan bantuan kepada masyarakat sekitar perusahaan selama bulan Ramadan 1444H.

oleh Liputan6.com diperbarui 19 Apr 2023, 17:01 WIB
Bantuan yang diberikan oleh PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung kepada masyarakat sekitar perusahaan selama bulan Ramadan 1444H.

 

Liputan6.com, Jakarta - PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung sebagai salah satu perusahaan pengelola dan pengembang kawasan industri Pulogadung yang sahamnya dimiliki 50 persen oleh PT Danareksa (Persero) dan 50 persen oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membagikan ribuan sembako gratis kepada warga sepanjang bulan Ramadan 144H.

Bantuan tersebut diberikan kepada masyarakata yang berada di lingkungan perusahaan. Bantuan itu diberikan sebagai salah satu wujud nyata kepedulian perusahaan terhadap warga.

Selain itu, pemberian bantuan paket sembako tersebut diharapkan dapat membantu meringankan beban perekonomian warga di bulan Ramadan ini. Pembagian paket sembako gratis tersebut dilakukan secara berturut-turut dari awal hingga akhir Ramadhan pada beberapa lokasi yg berbeda.

Dalam kegiatan pembagian paket sembako gratis tersebut, perusahaan menyalurkan sebanyak 795 paket yang terdiri dari ribuan jenis sembako. Dimana dalam paket sembako yang dibagikan kepada para warga tersebut berisi berbagai macam kebutuhan pokok mulai dari beras, teh, gula, sirup ABC, minyak, dan lain-lain.

Pembagian sembako ini secara simbolis diserahkan langsung oleh AVP Corporate Image Communication CSR Galih Geraldi Primayana di berbagai titik lokasi di Kecamatan Cakung, Kelurahan Jatinegara, Kelurahan Rawaterate, serta beberapa lokasi lainnya.

“Pemberian bantuan berupa paket sembako gratis tersebut bertujuan untuk membantu sesama terutama para warga yang berada di lingkungan perusahaan. Hal tersebut merupakan wujud komitmen korporasi kepada warga agar warga masyarakat yang berada di sekitar kawasan industri Pulogadung bisa mendapatkan sekaligus merasakan langsung kehadiran JIEP lebih dekat. Lebih dari itu, bantuan sembako yang diberikan ini diharapkan dapat membantu kebutuhan bagi masyarakat terutama menjelang Hari Raya Idulfitri,” ujar Galih Geraldi melalui siaran pers, Rabu (19/4/2023).

 


Buka Puasa

Sementara itu, Corporate Secretary PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung, Medik Endra Wahyudi, menambahkan di bulan Ramadhan yang penuh keberkahan ini, perusahaan juga mengadakan program JIEP Berbagi Buka yang dilaksanakan secara rutin setiap hari selama bulan Ramadan. Perusahaan membagikan ribuan makanan berbuka puasa (takjil) kepada warga sekitar Kawasan Industri Pulogadung melalui Masjid JIEP Baitul Hamd selama bulan Ramadan.

Pembagian takjil tersebut merupakan hasil produksi mitra binaan sebagai bentuk kolaborasi CSR PT JIEP dengan para mitra binaan yang ada di bawah naungan perusahaan.

Tidak berhenti sampai disitu saja kegiatan CSR Ramadhan JIEP, menurut Medik Tahun ini pun perusahaan menggelar program Mudik Bersama BUMN dengan memberangkatkan 2 (dua) armada bus untuk pemudik tujuan Solo, Semarang, Surabaya.

Program Mudik Bersama JIEP ini merupakan Langkah yang positif untuk mencegah potensi risiko kemacetan dan kecelakaan lalu lintas bagi pemudik. Pelepasan mudik gratis dilaksanakan pada hari Selasa (18/4) pukul 07.00 WIB di Halaman Gedung Graha Dayaguna, Kawasan Industri Pulogadung.

"Kami sangat amat bersyukur di bulan penuh kebaikan ini, manajemen PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung bisa berbagi kebaikan kepada masyarakat di sekitar kawasan industri Pulogadung melalui program-program unggulan seperti JIEP Berbagi Buka, JIEP Mudik Gratis, serta JIEP Berbagi Peduli," pungkasnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya