Antusias Warga Jakarta Melihat Gerhana Matahari Hibrida

Hari ini, Kamis (20/4/2023), Indonesia bakal disambangi fenomena alam gerhana matahari hibrida.

oleh Arny Christika Putri diperbarui 20 Apr 2023, 12:30 WIB
Melihat Gerhana Matahari Hibrida di Jakarta
Hari ini, Kamis (20/4/2023), Indonesia bakal disambangi fenomena alam gerhana matahari hibrida.
Orang-orang berbaring di tanah saat mereka menggunakan kacamata khusus untuk menyaksikan gerhana matahari hibrida di Jakarta, Kamis (20/4/2023). (AP Photo/Tatan Syuflana)
Gerhana Matahari Hibrida langka akan melintasi bagian terpencil Australia, Indonesia Timur, dan Timor Leste hari Kamis ini. (AP Photo/Tatan Syuflana)
Gerhana matahari hibrida - yang pertama dari jenisnya dalam hampir 10 tahun - sedang berlangsung hari ini. (AP Photo/Tatan Syuflana)
Terakhir, fenomena ini bisa dilihat pada 3 November 2013 di Amerika Selatan. Pada tahun ini tanggal 20 April 2023 gerhana matahari hibrida kembali bisa diamati dan lokasinya berada di Indonesia. (AP Photo/Tatan Syuflana)
Menariknya, gerhana matahari hibrida kali ini terjadi bertepatan dengan jelang Sidang Isbat Idul Fitri 1444 H. (AP Photo/Tatan Syuflana)
Gerhana Matahari Hibrida adalah jenis gerhana yang tampak sebagai gerhana Matahari total di sebagian wilayah Bumi, sementara di wilayah lainnya tampak sebagai gerhana Matahari cincin. (AP Photo/Tatan Syuflana)
Fenomena ini disebabkan oleh perubahan jarak antara permukaan Bumi yang melengkung dengan Bulan sebagai objek yang menghalangi Matahari. (AP Photo/Tatan Syuflana)
Gerhana matahari sebagian terlihat melalui awan di atas langit Jakarta, Kamis (20/4/2023). (AP Photo/Tatan Syuflana)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya