Liputan6.com, Jakarta - Persija Jakarta menyelesaikan BRI Liga 1 2022/2023 di posisi dua. Macan Kemayoran hanya tertinggal dari PSM Makassar. Pasukan Thomas Doll membukukan 20 kemenangan, enam hasil imbang, delapan kekalahan, catatan gol 47-27, serta torehan 66 poin.
Berikut catatan statisitik lain Persija yang dipaparkan dalam situs resmi klub:
Advertisement
27 Pemain Tampil
Sebanyak 34 pertandingan dilalui Macan Kemayoran di BRI Liga 1 2022/2023. Dalam mengarungi musim tersebut, pelatih Thomas Doll mempercayai 27 nama untuk ambil bagian.
Tampil terbanyak dipegang Andritany Ardhiyasa denga 34 laga. Cahya Supriadi paling sedikit tampil yakni di satu partai dengan catatan enam menit.
19 Nama Terlibat Proses Gol
Sebanyak 19 pemain memiliki peran dalam 47 gol yang terjadi di musim 2022/2023. Rinciannya adalah ada 15 pencetak gol dan 12 pemberi assist.
Deretan pencetak gol adalah Michael Krmencik (10), Abdulla Yusuf Helal (9), Hanno Behrens, Riko Simanjuntak (5), Aji Kusuma, Hansamu Yama (3), Ondrej Kudela, Witan Sulaeman (2), Osvaldo Haay, Ginanjar Wahyu, Alfriyanto Nico, Resky Fandi, Firza Andika, Frengky Missa, dan Ilham Rio Fahmi (1).
Sementara pemberi assist adalah Riko Simanjuntak (9), Syahrian Abimanyu, Firza Andika (3), Dony Tri Pamungkas, Rio Fahmi, Muhammad Ferarri (2), Michael Krmencik, Abdulla Yusuf Helal, Osvaldo Haay, Witan Sulaeman, Alfriyanto Nico, dan Hanif Sjahbandi (1).
15 Kali Clean Sheet
Gawang Tim Ibu Kota berhasil 15 kali nirbobol. Momen itu terjadi dalam laga melawan Rans Nusantara (3-0), Persita (1-0), Arema FC (1-0, 2-0), Barito Putera (1-0), Madura United (0-0, 0-0), Borneo FC (1-0), PSS (2-0, 5-0), Persikabo 1973 (1-0), PSIS (1-0), Persib (2-0), Persebaya (1-0), dan Dewa United (1-0).
Mengacu pada catatan positif itu, Persija menjadi tim paling sedikit kebobolan, yaitu hanya 27 kali.
26 Laga Cetak Gol
Total 47 gol berhasil dikreasi Persija di Liga 1 2022/2023. Jumlah tersebut terjadi dalam 26 pertandingan. Artinya, Michael Krmencik dan kawan-kawan hanya gagal mencetak gol di delapan laga.
0 Kekalahan di Kandang
Persija mengakhiri musim dengan rapor kandang yang sangat gemilang. Dari 17 total berstatus home, Macan Kemayoran tak terkalahkan. Mereka mampu meraih 14 kemenangan dan tiga hasil imbang.
Total Persija Jakarta mendapat 45 poin dengan catatan gol 34-12.
Kunci Sukses Ketangguhan Lini Belakang
Andritany Ardhiyasa mengungkap rahasia di balik kesuksesan Persija dalam menjadi tim paling sering clean sheet dan sedikit kebobolan di Liga 1 2022/2023. Dia mengatakan kekokohan pertahanan Persija tak hanya bergantung kepada kiper. Namun peran pemain lain juga penting.
“Tahun ini memang luar biasa. Saya dijaga oleh Ondrej Kudela, Hansamu Yama, Muhammad Ferarri, bahkan sempat ada Hanif Sjahbandi dan beberapa pemain lainnya," katanya.
Ia pun bersyukur bisa menjadi kiper dengan clean sheet terbanyak. “Bahagia sudah pasti. Tapi semua ini terjadi bukan karena kehebatan seorang saja, tetapi dari kerja keras tim. Kerja keras bukan hanya dari lini pertahanan saja, tetapi mulai dari striker hingga penjaga gawang,” jelasnya.
Advertisement
Rizky Ridho Sampai Bergabung
Ketangguhan lini belakang Persija sampai menarik perhatian bek Timnas Indonesia Rizky Ridho. Dia mengungkapkan salah satu alasan menerima pinangan Macan Kemayoran adalah keinginan jadi bagian pertahanan solid tim.
"Tahun ini Persija bermain sangat bagus. Pertahanan yang kuat juga karena jarang kebobolan. Dari pelatih pun sangat baik sehingga saya ingin dilatih di Persija," tutur Rizky Ridho.