Liputan6.com, Jakarta - Hari Raya Idul Fitri sudah berakhir, namun banyak orang yang masih libur dari pekerjaan atau sekolah. Namun, tak semua orang melakukan mudik lebaran ke kampung halaman.
Tak sedikit pula orang yang tidak menghabiskan waktu libur lebarannya dengan pergi ke tempat wisata. Hal ini membuat mereka harus menjalani libur lebaran Idul Fitri di rumah saja.
Advertisement
Namun jangan sedih, pasalnya ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan di rumah saat libur lebaran. Dilanisr dari laman apartment therapy, Selasa (25/4/2023), berikut deretan kegiatan yang bisa dilakukan di rumah saat libur lebaran.
1. Membuat kue
Tidak ada yang tidak menyukai camilan. Jika kalian bingung ingin melakukan aktivitas apa saat libur di rumah, cobalah untuk menyalakan oven untuk menciptakan sesuatu yang terlihat indah, berbau lezat, dan nikmat. Terlebih lagi saat ini ada begitu banyak resep yang bisa kalian coba di media sosial.
2. Membuat kerajinan tangan
Terkadang, membuat sesuatu yang cantik dengan tangan sudah cukup untuk membuat kalian bersemangat liburan. Pertimbangkan untuk membuat hiasan pohon, menjahit sesuatu, atau membuat hiasan bunga untuk dipasang di pintu kamar Anda.
3. Dekorasi kamar
Apakah selama ini kalian tak memiliki waktu untuk menghias atau sekedar merapikan kamar Anda? Nah, sekarang adalah waktu yang tepat. Cobalah untuk menata ulang barang-barang di kamar kalian atau bahkan menambahkan beberapa dekorasi cantik di sana.
4. Maraton film
Hal ini nampaknya menjadi kegiatan yang disukai semua orang. Tontonlah film yang belum pernah kalian tonton sebelumnya. Atau mungkin kalian juga ingin menonton kembali film favorit kalian? Jangan lupa ajak kakak, adik, atau bahkan teman agar tidak bosan.
Advertisement
5. Beres-beres rumah
Kegiatan yang ini mungkin tidak terlalu menyenangkan, tapi sangat bermanfaat. Kalian bisa melakukan berbagai pekerjaan rumah yang mungkin belum sempat dilakukan sebelumnya. Hal ini bisa seperti membersihkan dapur, menyapu pekarangan rumah, dan hal lainnya untuk membuat rumah lebih bersih dan rapi.
6. Silaturahmi virtual
Kegiatan selanjutnya yang bisa dilakukan ialah bersilaturahmi dengan kerabat terdekat secara virtual. Kita bisa melakukan silaturahmi virtual kepada keluarga di kampung halaman, beberapa kerabat serta teman dekat dengan video call.
Libur Lebaran, Kunjungan Wisatawan ke Taman Safari Bogor Naik 50 Persen
Jumlah pengunjung Taman Safari Bogor meningkat hingga 50 persen pada hari ketiga libur Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah, Senin (24/4/2023). General Manager Taman Safari Indonesia Bogor, Emeraldo Parengkuan mengatakan jumlah pengunjung hari ini meningkat cukup signifikan jika dibandingkan libur akhir pekan atau weekend.
"Libur weekend biasa menyentuh 6.000-an pengunjung. Di hari ketiga lebaran ini diperkirakan 12 ribuan," ucap Emeraldo dalam keterangannya, Senin (24/4/2023).
Dengan meningkatnya jumlah kunjungan wisatawan, Emeraldo memperkirakan bahwa hari ini merupakan puncak libur lebaran Idul Fitri 1444 H mengingat cuti bersama akan berakhir tanggal 26 April 2023.
"Ya diperkirakan hari ini puncaknya kunjungan wisata ke Taman Safari Bogor," ujarnya.
Pihak Taman Safari Bogor juga sebelumnya telah menyiapkan kantung-kantung parkir tambahan di seluruh area wisata guna mengantisipasi membludaknya jumlah pengunjung.
"Kami juga sudah buatkan skema apabila jumlah pengunjungnya cukup banyak di satu waktu, maka kami membuka beberapa rute masuk Taman Safari," pungkasnya.
Advertisement